usbn.jpg" alt="" width="865" height="450" />
KUALATUNGKAL- Sebanyak 3.523 siswa SLTA di Kabupaten Tanjabbar melaksanakan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), Senin (20/3). Ujian dilaksanakan di beberapa SMA/SMK.
Peserta USBN di Tanjabbar terdiri dari 2.600 siswa SMA dan 923 siswa SMK. Ujian dilaksanakan dari tanggal 20 hingga 25 Maret, menggunakan kertas dan pensil.
Soal ujian dibuat oleh tim musyawarah guru mata pelajaran (MGMP), sedangkan pengawas berasal dari guru sekolah masing-masing dengan 11 bidang studi untuk jurusan IPA dan IPS bagi SMA dan SMK.
Kepala Dinas Pendidikan Tanjabbar, Martunis, tidak mengetahui detil tentang pelaksanaan USBN SLTA, karena tidak lagi wewenang pemerintah kabupaten. (infojambi.com/d)
Laporan : Raini
Baca Juga: USBN Mulai Hari Ini, di SMA 1 Kota Jambi Hadir Semua
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com