5 Tips Cerdas Berlibur Ke Lombok

PANORAMA pegunungan yang menakjubkan, hamparan padang savanna yang luas, pantai yang indah, hingga pemandangan bawah laut yang memukau merupakan pesona yang dimiliki oleh Pulau Lombok.

| Editor: Muhammad Asrori
5 Tips Cerdas Berlibur Ke Lombok
(Sumber : trekkingrinjani.com)

PANORAMA pegunungan yang menakjubkan, hamparan padang savanna yang luas, pantai yang indah, hingga pemandangan bawah laut yang memukau merupakan pesona yang dimiliki oleh Pulau Lombok. Pulau yang termasuk dalam gugusan kepulauan di Nusa Tenggara Barat ini memang menjadikan keelokan alamnya sebagai daya pikat untuk menarik para wisatawan baik domestik maupun mancanegara.

Sejumlah destinasi wisata yang menghadirkan eksotisme alam seperti Gunung Rinjani, Gili Trawangan, Pantai Tanjung Aan, Air terjun Sandang Gile, Pantai Pink, Gili Lampu dan sejumlah tempat wisata alam menarik lainnya siap menyegarkan kembali pikiran Anda. Bila Anda merencanakan liburan ke pulau Lombok, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Berikut 5 tips cerdas berlibur ke Lombok :

1. Pesanlah Tiket Pesawat dari Jauh Hari

Tips yang pertama adalah memilih kendaraan menuju Lombok. Pesawat merupakan pilihan terbaik bila Anda ingin berlibur ke pulau Lombok. Mengingat Lokasinya yang cukup jauh, tentu akan memakan waktu lama bila melakukan perjalan lewat darat. Bayangkan saja, bila Anda memilih jalur darat Anda harus berganti-ganti kendaraan, mulai dari kereta, bis hingga kapal. Waktu yang Anda punyapun akan habis di perjalanan.

Namun bila ingin sedikit merasakan petualangan di perjalanan, Anda dapat memilih penerbangan dengan tujuan Denpasar, Bali. Kemudian Anda bisa lanjutkan dengan bis dan menyeberang dengan kapal feri ke pulau Lombok. Untuk memuluskan liburan Anda, ada tiudak ada salahnya jika Anda memesan tiket pesawat sejak jauh hari.

Bila ingin menghemat budget, Anda dapat mempercayakan Air Asia sebagai partner terbang Anda. Diantara beberapa maskapai penerbangan yang ada, Air Asia merupakan salah satu maskapai yang sering memberikan promo-promo penerbangan dengan harga tiket yang sangat terjangkau. Untuk melakukan pemesanan tiket pesawat, dapat Anda lakukan di sini.

2. Mencari Informasi Sebanyaknya Tentang Lokasi yang Hendak Dituju

Anda juga harus mencari Informasi sebanyaknya terkait destinasi wisata yang hendak dituju. Tips ini bukan hanya berlaku bagi Anda yang merencanakan untuk pergi ke Lombok tapi juga untuk yang berencana untuk berlibur ke tempat lain. Jika Anda berencana pergi ke Lombok, salah satu informasi penting yang harus anda cari adalah informasi terkait cuaca di sana.

Karena tema liburan yang ditawarkan oleh Lombok mayoritas didominasi oleh wisata alam, ada baiknya memperhitungkan faktor cuaca. Carilah bulan dimana cuaca di sana sedang dalam kondisi yang baik. Tidak dalam kondisi yang ekstrim seperti musim hujan ataupun musim kemarau. Tentu Anda tidak ingin bukan liburan Anda terganggu oleh faktor alam.

Selain itu, informasi lain yang harus di cari adalah tempat tujuan wisata dan akomodasi. Sebelum memutuskan untuk berlibur ke Lombok, Anda harus membuat list tempat wisata yang hendak Anda kunjungi serta bagaimana cara untuk sampai ke tempat wisata. Selain itu, penginapan juga penting untuk Anda perhitungkan. Anda harus mencari tahu lokasi-lokasi penginapan yang ada di Lombok.

Hal terpenting dan tidak boleh dilewatkan adalah Anda harus menyusun anggaran. Di samping itu Anda juga harus menyiapkan uang tunai. Hal ini sangat diperlukan, mengingat Anda akan pergi ke tempat yang jauh dan belum tentu di sana Anda dapat menemui anjungan tunai mandiri (ATM). Anda harus menyiapkan anggaran sesuai dengan kebutuhan Anda, jangan terlalu berlebihan.

3. Menyiapkan Keperluan Secukupnya

Karena hendak pergi jauh, sebaiknya Anda menyiapkan segala keperluan yang dibutuhkan. Mulai dari pakaian, obat-obatan pribadi, perbekalan, ataupun peralatan outdor bila Anda ingin melakukan beberapa kegiatan diluar ruangan. Yang terpenting adalah, semua barang yang Anda bawa harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda dan tidak merepotkan Anda di perjalanan.

Gunakan pakaian yang nyaman dan tidak mencolok saat berangkat ke tempat tujuan wisata. Hal ini membantu Anda untuk lebih santai dalam menjalani liburan. Pakaian juga harus disesuaikan dengan destinasi wisata. Jangan membuat Anda terganggu oleh pakaian Anda sendiri. Jika ingin pergi ke mendaki gunung Rinjani misalnya, Anda harus menyiapkan pakaian tebal untuk mengantisipasi udara dingin pegunungan.

4. Melakukan Interaksi dengan Warga Lokal

Di zaman yang serba canggih, terkadang orang malas untuk berinteraksi dengan orang lain, bahkan ada sebagian orang yang enggan bertanya kepada orang lain bila mengalami kesulitan. Mereka lebih memilih untuk menanyakan semuanya kepada smartphone yang mereka genggam. Padahal belum tentu mereka bisa selalu mendapatkan koneksi internet untuk mencari solusi terkait kendala yang mereka hadapi.

5. Membeli Souvenir Khas Lombok

Tidak lengkap rasanya berlibur ke suatu tempat tanpa membawa kenang-kenangan dari tempat tersebut. Meskipun banyak orang lebih suka berselfie sebagai kenang-kenangannya saat berlibur, tidak ada salahnya Anda mencari cinderamata khas daerah setempat untuk dijadikan buah tangan saat pulang ke rumah.

Ada sejumlah cindera mata khas Lombok sepert kain tenun, mutiara, aneka kerajinan tanah liat, ukiran kayu, kerajinan dari rotan dan bamboo hingga susu kuda liar yang dapat Anda bawa pulang sebagai oleh-oleh ataupun koleksi pribadi di rumah. Harganya pun variatif, mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah.

Itulah beberapa tips yang bisa menjadi bahan acuan Anda ketika memutuskan untuk berlibur ke Lombok. Selamat mencoba!

Baca Juga: Pesona Danau Depati Empat Merangin

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya