6 Qori Qoriah Tanjabbar Sabet Juara di PTQ RRI Jambi

| Editor: Wahyu Nugroho
6 Qori Qoriah Tanjabbar Sabet Juara di PTQ RRI Jambi

Laporan Raini



Qori dan Qoriah utusan dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat pada PTQ RRI Jambi

INFOJAMBI.COM – 6 orang Qori dan Qoriah dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) akhirnya Keluar sebagai Juara di beberapa Cabang pada Pekan Tilawatil Quran (PTQ) ke 49 tahun 2018.

PTQ yang digelar di Auditorium RRI Jambi, mulai tanggal 15 s/d 18 Mei 2018, menurut Kabag Kersa dan Keagamaan Setda Tanjab Barat, Hidayat Kusuma, S.Sos.I, ke-6 kafilah dari Bumi Serengkuh Dayung Serentak Ke Tujuan mengikuti berhasil memperoleh juara dimasing-masing Cabang Tausyiah, Tilawah dan Tahfiz Al-Quran 10 Juz. "Alhamdulillah, ke-enam 6 utusan kita Tanjabbar memperoleh juara dari masing-masing cabang yang diikutinya," kata Hidayat

Enam qori dan qoriah utusan dari Kabupaten Tanjabbar, atas nama, M. Hasbi Assidiqi menyabet Juara I Cabang Tausiyah Putra dan Khamidatul Hamidah Juara I di Cabang Tausiyah Putri. Kemudian Rosmidawati menyabet Juara II Cabang Tilawah Putri. Selanjutnya Abon Rinadli meraih juara III pada Cabang Tilawah Putra demikian pula M. Fadli dan Khayatun Nasihah meraih Juara III Cabang Tahfiz 10 Juz.

Kabag Kersa dan Keagamaan Setda Tanjabbar, mengatakan pada lomba PTQ RRI Jambi tahun ini Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Tanjab Barat mengutus 6 Qori dan Qoriah.

Atas keberhasilan M. Hasbi Assidiqi menyabet Juara Pertama Cabang Tausiyah Putra dan Khamidatul Hamidah Juara Pertama Cabang Tausiyah Putri. Masing masing berhak mewakili LPP RRI Jambi untuk mengikuti ajang serupa ditingkat Regional se Sumbagsel yang dihelat mulai hari ini Minggu, (20/5/2018) hingga besok di RRI Palembang.

“Kita patut bangga dan sangat berterima kasih atas prestasi kedua Anak-anak kita ini, semoga sampai ke tingkat Nasional,” ujar Hidayat.

Editor Wahyu Nugroho

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya