Acungkan Jempol Buat Karya TNI di Labuhan Pering

| Editor: Doddi Irawan
Acungkan Jempol Buat Karya TNI di Labuhan Pering

Penulis : Tim TMMD || Editor : Redaksi



INFOJAMBI.COM - Acungkan jempol warga masyarakat Desa Labuhan Pering Kecamatan Sadu, gambaran apresiasi dan terimakasih berkat semangat anggota Satgas TMMD Reguler 108 Kodim 0419/Tanjab menyentuh desa setempat melalui pembangunan majemuk yang memberikan asa baru bagi 2.000 jiwa penghuninya.

Salah satu yang ikut mengungkapkannya adalah Pandu (39) selaku Manajer Tim "FC. Reski Rani" Labuhan Pering, sangat berterima kasih atas Inisiatif Anggota Satgas yang telah membantu, meringankan segala apa yang di butuhkan oleh masyarakat, seperti saat ini, rekan - rekan dari Satgas TMMD membantu Penyablonan Kaos Tim Klub menjelang Turnamen Sepak Bola yang akan di selenggarakan oleh Satgas TMMD ke-108 TA. 2020 Kodim 0419/Tanjab.

"Kami sangat bersemangat untuk mendapat juara nanti, dengan Kaos Tim yang disablon oleh anggota Satgas", tegasnya.

Kami sadar bahwa tugas TNI membangun desanya sudah lebih dua minggu dan akan kembali ke kesatuan masing-masing bila nanti sudah sampai hari ke 30, yakni tanggal 29 Juli mendatang, tentunya kami akan merasa kehilangan apabila nanti Satgas TMMD sudah kembali ke Kesatuannya, ucap Pandu.

Sebelumnya para anggota Satgas TMMD telah menunjukkan semangat gotong-royong bahu membahu bersama warga mulai dari menyelesaikan sasaran fisik hingga sasaran non fisik maupun kegiatan humanis yang langsung menyentuh dan menggugah warganya untuk ikut andil membangun desanya.

Sementara itu Kapten Inf Adil Tarigan selaku Komandan SSK Satgas TMMD menyatakan bahwa, pembuatan Sablon Kaos Tim Klub Sepakbola di Desa Labuhan Pering merupakan sarana Komunikasi Sosial antara TNI dengan masyarakat dan juga untuk memotivasi pemuda Desa untuk kreatif.

“Semoga Kaos Tiim yang sudah disablon tersebut nantinya dapat di gunakan saat pertandingan dan Klub tersebut dapat memenangi dalam setiap pertandingan.” harapnya. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya