Dilla berkeyakinan saat pendaftaran di KPUD, 27-29 Agustus nanti, PAN akan mengusungnya sebagai calon Bupati Tanjabtim. Karena itu dia fokus terus bekerja keras bersama timnya meningkatkan elektabilitas dan menyerap aspirasi masyarakat sebagai bekal kelak memimpin Tanjabtim.
“Kepada kawan-kawan seluruh tim, relawan dan simpatisan, kembangkan terus jaringan dan ajak siapapun bergabung dalam barisan Dilla Hich. Insya Allah kemenangan bersama kita,” pesan Dilla Hich kepada tim dan relawannya.
Baca Juga: PAN Hormati Keputusan Partai Golkar
Dilla adalah politisi PAN yang kini menjabat Wakil Ketua DPD PAN Tanjabtim. Putri Bupati Tanjabtim dua periode, Abdullah Hich, itu juga mantan Ketua BM PAN Tanjabtim 2005-2015.
Dilla juga pernah menjadi Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi dari PAN pada 2009 - 2014. Selain di PAN, Dilla juga sudah mendaftarkan diri di penjaringan Partai Demokrat, PKS, Gerindra dan Nasdem. ***
Baca Juga: Romi Hariyanto : Dalam Waktu Dekat Saya Daftar ke PDI Perjuangan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com