KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Gubernur Jambi, Al Haris, mendorong ibu-ibu Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) mengambil peran di masyarakat.
Dorongan itu disampaikan Al Haris pada pelantikan Pengurus Wilayah Muslimat NU Provinsi Jambi dan Kabupaten Batanghari, serta rapat kerja wilayah (rakerwil) kabupaten dan kota se-Provinsi Jambi.
Baca Juga: Mensos Hj Khofifah, Lantik Pengurus Muslimat NU Merangin
Acara berlangsung di Gedung Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifuddin, Telanaipura, Kota Jambi, Sabtu (13/01/2024).
“Muslimat ini tidak hanya slogan dan merek saja, tapi ibu-ibu harus tampil mensyiarkan Islam di tengah masyarakat,” ujar Haris.
Baca Juga: Partisipasi Muslimat NU, Tingkatkan Taraf Hidup Ekonomi
Al Haris mengatakan, ibu-ibu muslimat harus mengambil peran sebagai anak bangsa di tengah masyarakat. Sangat rugi kalau hanya datang ke pengajian terus pulang.
“Kita punya organisasi luar biasa yang bisa dimanfaatkan,” kata Haris.
Baca Juga: Wagub Sani: Mahasiswa dan Pelajar Aktor Perubahan
Al Haris berharap organisasi ini menjadi wadah bagi perempuan untuk mengembangkan diri, sekaligus mengamalkan keilmuan bagi kemaslahatan bersama, pemberdayaan keluarga hingga kehidupan sosial kemasyarakatan.
“Saya berharap perempuan hebat di Muslimat NU solid, komitmen dan lebih optimal menjalankan amanah tugas, demi mencapai tujuan organisasi,” harap Haris.
Muslimat NU juga diharap meningkatkan peran strategisnya membantu dan mendukung program pemerintah daerah mengatasi berbagai persoalan.
Al Haris berpesan kepada seluruh anggota wanita Muslimah memiliki kemampuan dan kapasitas, untuk meramu solusi terkait persoalan sehari-hari, seperti isu kesehatan (stunting, sanitasi dll), ekonomi (UMKM dll), pendidikan, serta menuntaskan kemiskinan ekstrem.
“Saya harap melalui program dan aktivitasnya terus berkontribusi untuk memberikan aksi nyata dan solusi guna mengatasi berbagai persoalan," ungkap Haris. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com