Al Haris: Merangin Masih Aman Karhutla

| Editor: Wahyu Nugroho
Al Haris: Merangin Masih Aman Karhutla

Penulis : Jefrizal || Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Sampai jelang akhir Juli 2020 sekarang ini, kondisi Kabupaten Merangin masih aman terhadap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Belum ditemukan adanya titik api di 24 kecamatan dalam Kabupaten Merangin.

Hal tersebut ditegaskan Bupati Merangin H Al Haris usai menjadi Inspektur upacara kedisiplinan dan Apel Siaga Karhutla 2020 di halaman depan kantor bupati Merangin, Senin (27/7/2020).

‘’Mudah-mudahan Merangin selalu aman dari Karhutla. Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk selalu siaga, jangan ditatanan kehidupan New Normal Covid-19 ini kita lengah dengan Karhutla,’’ ujar Bupati.

Jaga betul pinta bupati, hutan Merangin jangan sampai ada  yang terbakar. Jangan ada lagi warga  yang membuka lahan dengan cara membakar.  Jika masih ada warga yang membuka lahan dengan cara membakar akan diusut tuntas.
Sedikit saja ada warga yang membakar lahan terang bupati, akan terpantau lewat satelit.

‘’Pada tatanan kehidupan New Normal ini, jangan sampai daerah kita kena asap karena udara yang berasap dapat menurunkan imun tubuh,’’ harap Bupati.

Bupati minta seluruh masyarakat Kabupaten Merangin konsisten menjaga keutuhan hutan dan lahan dari kabakaran, sehingga kondisi udara di Bumi Tali Undang Tambang Teliti tetap segar.

‘’Pada Juni 2020 lalu mamang sempat terbaca ada dua titik panas atau hotspot yang diduga dari Karthula di Merangin. Tapi sekarang sudah hilang dan Karhutla di Merangin dalam kondisi nihil,’’terang Bupati.***

Baca Juga: Zola Launching Pergub Pengendalian Karhutla

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya