Angka Kematian Bayi dan Ibu Terus Menurunan

| Editor: Muhammad Asrori
Angka Kematian Bayi dan Ibu Terus Menurunan


PENULIS : SAPRA WINTANI
EDITOR : M ASRORI S

Baca Juga: Heboh Bayi Perempuan di Dalam Kardus









INFOJAMBI.COM - Sekda Provinsi Jambi, H.M.Dianto, menegaskan, bahwa pembangunan kesehatan sampai tahun 2019, secara berkesinambungan terus meningkat, status kesehatan dan status gizi masyarakat terus meningkat secara bermakna.





Penegasan itu disampaikan H M Dianto, saat pelantikan Pengurus Wilayah Adinkes Provinsi Jambi Periode 2019 – 2023, di Ball Room ACC, Senin (01/4/2019).

Baca Juga: Ini Isi Surat Orangtua Bayi Perempuan di Dalam Kardus





"Keberhasilan ini, merupakan hasil kerja keras semua pihak, kita berhasil menurunkan angka kematian bayi dari 32 per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 2012, menjadi 24 per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 2018, ujar Sekda.





Begitu juga angka kematian ibu mengalami penurunan dari 359 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2012, menjadi 305 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2018. Sejalan dengan penurunan angka kematian bayi, umur harapan hidup meningkat dari 70,70 tahun pada tahun 2012 menjadi 71,70 tahun pada tahun 2018.

Baca Juga: Ternyata Bayi Perempuan dalam Kardus Dibuang oleh Oknum Guru Agama





Sementara Prevalensi gizi kurang pada balita juga menunjukan penurunan dari 19,7 % pada tahun 2013, menjadi 15,7 % pada tahun 2017, riset kesehatan dasar 2018," jelas Sekda.





"Meskipun terjadi peningkatan diberbagai indikator pembangunan kesehatan, Provinsi Jambi masih menghadapi berbagai permasalahan dan tantangan dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, terutama angkat kematian bayi, angka kematian ibu, penyakit menular dan kekurangan gizi, masih belum bisa diatasi secara baik, ungkap Sekda.





Ditegaskan Sekda, kondisi ini menjadi tugas peran dan fungsi Adinkes, membantu sarana pelayanan kesehatan bagi keluarga miskin yang masih perlu ditingkatkan, agar lebih berkualitas serta mencakup sasaran yang tepat, termasuk isu jaminan kesehatan masyarakat penduduk miskin di puskesmas dan kelas II rumah sakit, baik pemerintah maupun swasta yang dijamin oleh pemerintah, tetap menjadi perhatian serius semua pihak.





"Untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan di Jambi, sangat diperlukan kerja sama dari berbagai pihak, baik pemerintah pusat maupun daerah, untuk saling bahu membahu menselaraskan pembangunan kesehatan di Jambi," pungkas Sekda. ( Humasprov )


BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya