Penulis : Jefrizal || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM — Mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19), Bupati Merangin, H Al Haris meliburkan anak-anak sekolah di Kabupaten Merangin.
Sekolah diliburkan dari tingkat PAUD hingga SLTA, terhitung mulai Senin (16/3/2020) hingga 23 Maret 2020.
Kebijakan Bupati Merangin terkait wabah virus corona ini disampaikan Humas Setda Merangin, Minggu (15/3/2020).
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Merangin, M Zubir, membenarkan perihal kebijakan libur sekolah di Merangin terkait virus corona.
“Sesuai petunjuk Bupati Merangin, untuk mengantisipasi penyebaran virus corona, tanggal 16 - 23 Maret 2020 siswa PAUD sampai SLTP diliburkan,” ungkap M Zubir.
Selama libur sekolah, siswa di Merangin diharap berada di rumah dan menghindari tempat-tempat keramaian. Selain itu, siswa juga diharap terus belajar di rumah masing-masing.
Sedangkan kebijakan perkantoran di Merangin, belum ada yang baru terkait antisipasi virus corona ini. Apel pagi Senin masih seperti biasa. ***
Baca Juga: Kualitas Udara Kurang Baik, Pemprov Instruksikan Liburkan Siswa Sekolah
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com