Penulis : Tim Liputan || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM — Bunda PAUD Provinsi Jambi, Hj Rahima Fachrori menyerahkan hadiah dan piala bergilir, pada penutupan Rakor dan Porseni IGTKI-PGRI Tingkat Provinsi Jambi.
Acara bertema Mewujudkan Guru Profesional Kreatif dan Inovatif menuju Sumber Daya Manusia Indonesia Unggul ini berlangsung di Gedung Sekretariat Dharma Wanita Provinsi Jambi, Minggu (1/3/2020).
Rahima menyatakan, berbagai kegiatan yang diperlombakan dalam upaya membangun seni dan kreasi guru yang mendidik anak-anak TK dan PAUD.
"Apresiasi tinggi telah mampu menggali kreasi guru-guru yang mencerdaskan generasi bangsa kedepan," ungkap Rahima.
Rahima mengharapkan dengan perlombaan tersebut para guru untuk terus berkreasi dan memberi contoh atau teladan pada daerah tempat mereka mengabdi guna membangun generasi unggul.
"Alhamdulilah terlaksana dengan baik. Untuk yang belum meraih juara terus berpacu dengan kreasi," harap Rahima.
Ketua IGTKI PGRI Provinsi Jambi, Monalisa Zurman Manaf mengucapkan selamat kepada para pemenang. Tidak berkecil kecil hati bagi peserta yang belum berhasil.
"Kesempatan selalu ada. Ikuti setiap kesempatan lomba dan terima kasih kepada panitia atas kerja keras hingga acara terlaksana baik," ungkap Monalisa.
Pemenang Porseni IGTKI PGRI Tingkat Provinsi Jambi
Lomba Gerak dan Lagu
Juara I Kabupaten Merangin
Juara II Kota Jambi
Juara III Kabupaten Batanghari
Permainan Anak Ciptaan Guru
Juara I Bedil Biji Parah dan Lempar Biji Parah Kabupaten Merangin meraih
Juara II Tebak Suara Dibalik Dinding Kain Kabupaten Muaro Jambi
Juara III Membangun Kabupaten Batanghari
Lomba Tari Kreasi Baru
Juara I Kuawku Kabupaten Sarolangun
Juara II Tupai Mangimak Kabupaten Merangin
Juara III Kelinci Bermain Kota Jambi
Sandiwara Boneka
Juara I Sibasuta Pantang Menyerah Kabupaten Merangin
Juara II Berubahnya Abul Si Ulat Bulu Menjadi Kupu-Kupu Kabupaten Tanjung Jabung Barat
Juara III Perjuangan Sultan Taha Saifuddin Kota Jambi
Finger Painting
Juara I Bunga Kabupaten Merangin
Juara II Bunga Matahari Kota Jambi
Juara III Ayam Jantan Kabupaten Batanghari
Kabupaten Merangin meraih juara umum dan berhak memegang Piala Bergilir Bunda PAUD Provinsi Jambi, yang diperebutkan kembali tahun 2022. #RAI
Baca Juga: Pilih Pemimpin Karena Uang, Tak Akan Berkah
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com