Aswajanu Dukung Cak Imin – Bang Anies Capres dan Cawapres 2019

| Editor: Doddi Irawan
Aswajanu Dukung Cak Imin – Bang Anies Capres dan Cawapres 2019
Aswajanu deklarasikan dukungan kepada Cak Imin dan Bang Anies.



INFOJAMBI.COM — Aliansi Mahasiswa Jambi Nusantara (Aswajanu) resmi mendeklarasikan dukungan pada A Muhaimin Iskandar dan Anies Baswedan, sebagai calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) alternatif, pada Pemilu 2019 mendatang.

“Aswajanu mendorong munculnya tokoh-tokoh muda alternatif, untuk bertarung di pemilihan presiden (pilpres). Munculnya tokoh-tokoh muda dinilai pas, guna menjawab tantangan bangsa yang kian berat,” kata Juru Bicara Aswajanu, Rudi Hartono, saat deklarasi, Minggu (11/2/2018).

Pasangan alternatif yang diharapkan tampil ke depan adalah A Muhaimin Iskandar (Cak Imin), yang saat ini menjabat Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Pasangannya, Anies Baswedan (Bang Anies) kini menjabat Gubernur DKI Jakarta.

“Cak Imin dan Bang Anies adalah pemimpin zaman now. Kepemimpinan mereka terasah sejak mahasiswa. Cak Imin, mantan Ketua Umum Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Bang Anies, mantan Ketua Senat Mahasiswa di kampus besar. Bangsa Indonesia perlu pemimpin alami, tangguh dan terampil,” ujar Rudi kepada wartawan.

Aswajanu adalah kumpulan mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia yang kuliah di Jambi. Mereka mendukung Cak Imin dan Bang Anies sebagai “poros ketiga”. Mereka minta kaum muda bersama Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah bersatu memunculkan figur-figur baru.



“Harus ada figur-figur baru yang kompeten, sekaligus untuk mengakhiri kebekuan politik saat ini. Saat ini masyarakat terbelah pada dua pilihan ekstrim. Itu tidak sehat. Dua kubu itu tipikalnya sama, mencintai dan membenci tokoh tertentu berlebihan,” tandas Rudi.

Aswajanu menilai, pilihan ekstrim tersebut harus akhiri, dan menumbuhkan sikap kritis sekaligus apresiasi kepada siapapun. Diperlukan rasional, bukan emosional dalam menyikapi persoalan bangsa.

Cak Imin dan Bang Anies sebagai kader NU dan Muhammadiyah dinilai memiliki basis dukungan kuat, untuk tampil dalam pesta demokrasi 2019. Pengalaman mereka di bidang pemerintahan juga cukup.

Cak Imin adalah mantan Wakil Ketua DPR dan Menteri Tenaga Kerja di kabinet Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sementara Anies adalah mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan di kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta menjadi Gubernur DKI Jakarta saat ini.

“Bangsa ini tak boleh terjebak pada pilihan-pilihan sempit. Kita perlu menggalang poros ketiga untuk memunculkan figur alternatif di 2019, serta menjamin regenerasi kepemimpinan. Aswajanu yakin, pemimpin muda lebih bisa merasakan dampak situasi ekonomi yang sulit dewasa ini pada kaum muda dan mahasiswa. Mereka juga tidak terlalu mementingkan pencitraan, lebih tulus dalam berkomunikasi dengan rakyat,” jelas Rudi.

Deklarasi “poros ketiga” ini diawali dengan aksi berperahu ketek, menyusuri Sungai Batanghari. Para mahasiswa menenteng spanduk “Dukung Cak Imin dan Bang Anis” dan berbagai gambar Cak Imin serta Bang Anies. Aksi muda-mudi anggota ASWAJANU ini dilakukan pagi hari, dimulai dari Dermaga Perahu Ketek, kawasan Ancol, Pasar Jambi.

Rute perahu ketek “poros ketiga” itu adalah sepanjang aliran Sungai Batanghari, menuju Jembatan Batanghari I dan II. Aksi tersebut bertujuan mempromosikan figur Cak Imin dan Bang Anies dan mendapat sambutan meriah dari warga di sepanjang daerah aliran sungai. (Dodik — Jambi)

 

Baca Juga: Al Haris Lantik Pengurus HMPM Padang

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya