Atasi Kekurangan Listrik, Asian Agri Hadirkan PLTBg

| Editor: Doddi Irawan
Atasi Kekurangan Listrik, Asian Agri Hadirkan PLTBg
Menteri ESDM, Ignasius Jonan meresmikan PLTBg Tungkal Ulu milik Asian Agri.



INFOJAMBI.COM — Penghargaan Anugerah Lestari Award 2017, dan penghargaan platinum (tertinggi) pada ajang Indonesian CSR Award tahun lalu, bukan didapat Asian Agri dengan mudah.

Penilaian perusahaan swasta nasional terkemuka di Indonesia ini sangat peduli pada masyarakat terbukti. Salah satunya dibangunnya Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg), di sejumlah daerah yang selama ini sangat kekurangan pasokan listrik.

PLTBg yang menelan investasi tak sedikit, sebagian besar dipersembahkan untuk masyarakat. Di Provinsi Jambi, PLTBg ketujuh dibangun Asian Agri di Kecamatan Tungkal Ulu, Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar). PLTBg ini mampu mengaliri listrik ke ribuan rumah warga.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan, memberi apresiasi pada terobosan Asian Agri itu. PLTBg berkapasitas 2,2 MegaWatt, di kawasan PT Inti IndoSawit Subur (IIS), Tungkal Ulu, diresmikan Jonan, Rabu (24/1/2018).

Listrik yang dihasilkan PLTBg Tungkal Ulu ini sebagian besar diberikan pada masyarakat sekitar perusahaan. Listrik yang dipakai untuk pabrik minyak kelapa sawit milik Asian Agri sendiri justeru sedikit, hanya 700 KiloWatt.



“Di PLTBg Tungkal Ulu, 1,5 MegaWatt dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat di sekitar lingkungan pabrik. Sisa listriknya (excess power) baru untuk operasional pabrik,” kata Head Operation Asian Agri, Bukit Sanjaya.

Menurut Bukit, Asian Agri menargetkan membangun 20 unit PLTBg di semua pabrik minyak kelapa sawitnya di Indonesia. Target ini akan direalisasikan hingga tahun 2020. Asian Agri akan menjalin kerja sama dengan pemerintah daerah.

“Setiap pabrik minyak kelapa sawit kami akan dibangun PLTBg, untuk membantu pemerintah daerah dalam penyediaan pasokan listrik yang ramah lingkungan dan harga terjangkau,” ungkap Bukit. (Doddi Irawan)

Baca Juga: Asian Agri Bersama Tanoto Foundation Peduli Pendidikan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya