KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Penjabat Bupati Muarojambi, Bachyuni Deliansyah, hadir pada pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jambi XXIII, di Stadion Tri Lomba Juang, Kota Jambi, Senin, 10 Juli 2023, malam.
Bayu, sapaan akrab Bachyuni, memberi semangat dan dukungan kepada Kontingen Muarojambi yang ikut dalam Porprov 2023. Mereka kebanggaan orang Muarojambi yang akan mengharumkan nama daerah.
Baca Juga: Pengurus PWI Muarojambi Masa Bakti 2023 - 2026 Dilantik
“Kita doakan dan support atlet-atlet Muarojambi agar bisa memberi kontribusi terbaik dan mengharumkan nama Kabupaten Muarojambi,” ungkap Bayu.
Bayu yakin seluruh latihan yang telah disiapkan berjalan maksimal. Dia berharap atlet-atlet yang dulu mendapat medali emas mampu mempertahankannya. Begitu pula yang belum meraih medali, bisa ditingkatkan pada porprov ini.
Baca Juga: Gubernur Jambi Salat Idul Adha di Muarojambi
Diketahui, Kamis lalu, Bayu melepas 743 atlet Muarojambi yang akan berlaga di Porprov XXIII. Mereka terdiri dari 386 atlet putra, 242 atlet putri, 41 pelatih, dan para official. ***
Baca Juga: Pemkab Muarojambi Terima Piagam Penghargaan Percepatan Penurunan Stunting
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com