Penulis : Muamar || Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Tingginya debit air sungai Batanghari membuat akses jalan di Desa Kedotan Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi terputus, volume air yang terus naik membuat beberapa fasilitas ikut terendam air, seperti sekolah, balai desa, puskesmas dan rumah warga, terpantau pada Kamis (3/12/2020) masyarakat melewati jalan menggunakan rakit dari batang pisang.
Seperti yang disampaikan oleh Eko sekretaris Desa Kedotan, ketinggian Air sungai Batanghari tersebut naik, dalam tiga hari terakhir akses jalan di desa nya sudah terputus sehingga kendaraan roda empat sudah tidak bisa lewat.
"Sudah tiga hari ini akses jalan menuju desa kami terputus, kalau kendaraan roda empat sudah tidak bisa lewat, kalau kendaraan roda dua bisa lewat menggunakan rakit yang dibuat oleh pemuda Desa Kedotan" sebutnya.
Jika ketinggian air terus naik, maka dapat dipastikan akses jalan yang tergenang air akan semakin parah, dan semakin banyak rumah warga yang tergenang air, sehingga bantuan dari pihak terkait sangat di harapkan masyarakat.
"Jika kondisi air sungai Batanghari terus meninggi maka akan semakin banyak rumah warga yang terendam air, saat ini kondisi ketinggian air mencapai setinggi pinggang orang dewasa" tutupnya.
Debit Air Sungai Batanghari siaga dua, beberapa Desa dan Tiga Kecamatan di Muaro Jambi sudah digenangi air.
Sementara itu berdasarkan laporan dari BPBD Muaro Jambi, beberapa permukiman warga yang berada di bantaran aliran sungai Batanghari di wilayah Kecamatan Sekernan, Jaluko dan Kecamatan Kumpe Ilir sudah digenangi air.
Melihat kondisi saat ini, Kepala BPBD Kabupaten Muaro Jambi Firdaus mengimbau kepada masyarakat yang terkena banjir tersebut harus siap siaga.
"Saat ini ketinggian air sudah masuk siaga dua, artinya diharapkan warga untuk tetap waspada, dan jaga anak anak jangan sampai main di air dan harus di kontrol oleh orang tuanya, "kata Firdaus.
Ia juga mengatakan dalam status siaga dua, sudah ada beberapa permukiman warga yang sudah digenangi air, diantaranya tiga Kecamatan di Kabupaten Muaro Jambi.
Seperti Kecamatan Sekernan, Desa Sekernan, Barembang, Pulau Kayu Aro Pematang Pulai, Kedotan, dan Kelurahan Sengeti.
Sementara Kecamatan Jaluko, Desa Pematang Jering, Kecamatan Taman Rajo, Desa Sekumbung, Rukam, Kecamatan Kumpe Ilir Desa Rantau Panjang, Manis Mato, Jebus, dan Desa Sungai Aur.
"Kita memprediksi luapan air sungai Batanghari ini dimungkinkan nambah naik lagi, kemarin kita sudah kontak BPBD di Kabupaten Tebo, sudah mulai surut, kemungkinan kiriman air nya naik, " jelasnya. ***
Baca Juga: Pemprov Diminta Cepat Perbaiki Jalan Putus Depan Kodim
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com