KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Banjir di Kota Jambi terus naik. Air sudah menggenangi sejumlah pemukiman warga.
Di Kecamatan Pelayangan, air tinggal sedikit lagi masuk ke rumah warga. Puluhan rumah bahkan sudah ada yang terendam.
Baca Juga: Rekor Tertinggi, Indonesia Dilanda 1.985 Bencana Selama 2016
Meski sampai hari ini belum tercatat korban jiwa, namun akses ekonomi masyarakat mulai terganggu.
Camat Pelayangan Kota Jambi, Ghazali, sudah menyiapkan langkah penanganan jika banjir meninggi. Dia menghimbau warga agar mengungsi bila rumahnya terendam.
Baca Juga: Banjir Ancam Warga Pinggir Sungai Batanghari
“Kami sudah siapkan posko pengungsian jika ada rumah warga yang digenangi banjir,” kata Ghazali, Kamis (18/1/2024).
Ghazali mengungkapkan, rumah warga yang berpotensi terdampak banjir di wilayahnya mencapai ribuan. Tercatat 29 rumah sudah tergenang air.
Baca Juga: Banjir Sungai Tantang Sudah Surut
“Ketinggian air sudah sebatas betis orang dewasa. Untuk transportasi, warga kini naik perahu untuk berangkat kerja atau aktivitas lainnya,” katanya.
Menurut Ghazali, air terus naik ke pemukiman warga dalam sepekan ini. Ketinggian air ada yang mencapai 4 meter.
Wilayah Pelayangan sangat mudah terdampak banjir, lantaran berada persis di pinggir Sungai Batanghari. Air datang dari Kabupaten Bungo, Tebo, Batanghari dan Muarojambi.
“Untuk saat ini kami hanya memberi bantuan untuk warga yang rumahnya tergenang banjir saja,” ujar Ghazali. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com