INFOJAMBI.COM – Asian Agri, salah satu perusahaan kelapa sawit terbesar di Indonesia, menggelar Bazar Ramadhan dengan menyediakan 18.000 liter minyak goreng yang harganya terjangkau.
Kegiatan bazaar ini berlangsung serentak 27 – 28 April 2022 di dua wilayah sekitar operasional Asian Agri, yaitu di Provinsi Riau dan Jambi.
Kegiatan ini bertujuan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan minyak goreng dengan harga terjangkau, khususnya menjelang hari raya Idul Fitri 1443 H.
Di Jambi, kegiatan Bazar Ramadhan disalurkan melalui dua unit bisnis Asian Agri, yakni PT Inti Indosawit Subur Kebun Tungkal Ulu sebanyak 4.000 liter, dan PT Dasa Anugrah Sejati (PT DAS) Kebun Taman Raja sebanyak 4.000 liter.
Di Riau, pelaksanaan bazaar digelar di tiga unit bisnis Asian Agri, yakni di PT Mitra Unggul Perkasa (MUP) Kebun Langgam sebanyak 4.000 liter, PT Inti Indosawit Subur Kebun Buatan, Pangkalan Kerinci sebanyak 5.000 liter, dan PT Rigunas Agri Utama (RAU) Kebun Peranap sebanyak 1.000 liter.
Baca Juga: Asian Agri Bersama Tanoto Foundation Peduli Pendidikan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com