PENULIS : TIM LIPUTAN
EDITOR : DORA
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
INFOJAMBI.COM - Danramil 415-04/Muarabulian, Kapten Inf Rilman tak segan-segan ikut menyangkul di kebun Mbah Mundirun (70), warga Desa Ladang Peris, Bajubang, Kabupaten Batanghari, Senin 15 Juli 2019.
Kapten Rilman ikut meratakan tanah di kebun Mbah Mundirun menggunakan cangkul, agar lahan pertanian Mbah Mundirun bisa subur.
Baca Juga: Denpom II/2 Jambi Santuni Anak Yatim
Kapten Rilman mengatakan, tanah ini milik warga yang dikelola olah Mbah Mundirun sebagai orang kepercayaan untuk mengelola kebun ini.
"Meskipun lahan ini sedikit, Mbah Mundirun bisa manfaatkan kebun kecil ini untuk menanam cabe," kata Kapten Rilman.
Baca Juga: Dandim Sarko Ajak Warga Indonesia Tetap Bersatu
Mbah Mundirun hampir setiap pagi bersama isterinya menggarap kebun milik warga ini untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.
"Hampir setiap hari Mbah Mundirun bersama isterinya kerja di sini. Tanah ini milik warga kami dikasih amanah untuk merawatnya," ungkap Kapten Rilman. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com