Bapenda Gelar Jalan Santai Gebyar Pajak Daerah

| Editor: Doddi Irawan
Bapenda Gelar Jalan Santai Gebyar Pajak Daerah


Penulis : Jumalis
Editor : Dora

Baca Juga: Bonsai Akan Hiasi Kantor-Kantor Pemkab Tanjabbar









INFOJAMBI.COM — Memeriahkan Hari Jadi Tanjab Barat dan HUT RI, Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat melalui Bapenda menggelar jalan santai Gebyar Pajak Daerah.





Kegiatan jalan santai ini dimulai dengan pelepasan balon dan pengangkatan bendera oleh Bupati Tanjab Barat, di Alun-Alun Kota Kuala Tungkal.

Baca Juga: APBD-P Tanjabbar Rp 1,124 Triliun





Jalan santai diikuti ribuan orang peserta, terdiri dari masyarakat, OPD, camat, Intansi vertikal, pelajar dan mahasiswa.





Kepala Bapenda Tanjab Barat, Yon Heri menjelaskan, kegiatan ini disamping agenda rutin Bapenda dalam gebyar pajak daerah, juga memeriahkan Hari Jadi Tanjung Jabung Barat dan HUT RI.

Baca Juga: HUT RI KE 71 di Kabupaten Batanghari





Kegiatan ini untuk menciptakan atau membiasakan hidup sehat melalui jalan santai. Setiap peserta yang mengikuti jalan santai berhak mendapatkan doorprize, dengan hadiah utama dua buah sepeda, satu mesin cuci, satu kulkas, televisi serta hadiah door prize lainnya.





“kedepan kegiatan ini menjadi agenda rutin dan kita akan buat semaksimal mungkin,” katanya.





Sembari berjalan santai, Wakil Bupati Tanjab Barat, Amir Sakib sangat mengapresiasi kegiatan yang memiliki dampak terhadap kesehatan. “Mantap, yang jelas kita bersemangat jalan santai bersama masyarakat,” ujarnya.





Dengan jalan santai Wabup berharap dapat mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat.





Panitia Gebyar, Ahmad Dahlan, menyebutkan, tujuan kegiatan ini untuk memupuk dan menumbuhkan kecintaan terhadap Indonesia. Menggugah dan memupuk kesehatan bersama melalui jalan santai.





Bupati Tanjab Barat, H. Safrial MS menyampaikan terimakasih kepada masyarakat dan sponsor yang berkontribusi dalam kegiatan tersebut. Ini adalah wujud syukur kepada pendahulu yang telah membuat Indonesia merdeka.





“Kalau Indonesia tidak merdeka, Kuala Tungkal tidak akan ada. Masyarakat harus sama-sama mengisi kemerdekaan dengan hal positif,” tandas Bupati. ***


BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya