BMPD - Forweb Futsal Competition Mulai Digelar, Tim BI dan Forweb Bikin Ngeri...

| Editor: Doddi Irawan
BMPD - Forweb Futsal Competition Mulai Digelar, Tim BI dan Forweb Bikin Ngeri...
Pembukaan



INFOJAMBI.COM — BMPD - Forweb Futsal Competition 2017 mulai digelar, di Planet Futsal, Telanaipura, Kota Jambi, Sabtu (7/10). Kompetisi dibuka oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Walikota Jambi, Fasa’aro Zebua SH MM.

Rencananya, kompetisi yang saat pembukaan juga dihadiri oleh Deputi Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Jambi, Poltak Sitanggang dan para pimpinan perbankan di Kota Jambi.

Fasa’aro Zebua menyatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi sangat mendukung kegiatan kompetisi futsal seperti ini. Selain mengisi kegiatan olahraga, even ini kegiatan ini juga menjadi ajang mencari bibit-bibit baru dalam olahraga futsal.

Sementara itu, Poltak Sitanggang, mewakili Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Provinsi Jambi, menjelaskan, kompetisi ini diadakan untuk meningkatkan tali silaturahmi insan perbankan dengan instansi pemerintahan dan wartawan di Jambi.

"Ini menjadi sarana bagi kita untuk bersilatureahmi," ujar Poltak.

Ketua Panpel, M Surtan, melaporkan, kompetisi ini diikuti 48 tim yang berasal dari perbankan, organisasi perangkat daerah, insan pers, BUMN, BUMD dan perusahaam swasta.

"Kami mengucapkan terimakasih atas pertisipasi dari para peserta. Dalam kompetisi ini kita tidak mengutamakan prestasi. Ini hanya ajang silaturahmi. Kami berharap pertandingan berlangsung sportif," kata Surtan.

Pantauan infojambi.com di lapangan, beberapa tim bermain diunggulkan bakal menjuarai kompetisi ini. Tim Bank Indonesia (BI) A dan B, lolos ke babak selanjutnya. Begitu pula Tim EP Pertamina yang permainannya membuat gentar lawan. Tim Forweb juga masuk daftar kandidat calon juara. Sementara, sejumlah tim yang diketahui kerap menjadi juara, malah bertumbangan.

Sesuai jadwal, pertandingan akan diadakan hingga Minggu (8/10). Pada hari pertama, khusus untuk babak penyisihan. Semifinal hingga final dilaksanakan besok, ditutup dengan penyerahan hadiah, berupa tropi dan uang pembinaan. (Doddi Irawan — Jambi)

 

Baca Juga: VIDEO : BPJS Ketenagakerjaan Rakor dengan Wartawan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya