Breaking News… PPP Jatuhkan Pilihan pada Budi Setiawan di Pilwako Jambi ?...

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dikabarkan sudah menentukan sikap pada Pilkada Kota Jambi 2024 ini.

Reporter: Anil Hakim | Editor: Admin
Breaking News… PPP Jatuhkan Pilihan pada Budi Setiawan di Pilwako Jambi ?...
Budi Setiawan saat mendaftar di PPP, beberapa waktu lalu | dok mc

INFOJAMBI.COM - Partai Persatuan Pembangunan ( PPP) dikabarkan sudah menentukan sikap pada Pilkada Kota Jambi 2024 ini.

Informasi yang diterima media ini dari sumber terpercaya, PPP akan memberikan rekomendasi kepada Budi Setiawan.

Baca Juga: PAN Hormati Keputusan Partai Golkar

“Informasinya PPP akan memberikan surat rekomendasi kepada Budi Setiawan sore ini,” ungkap sumber INFOJAMBI, Jumat (14/6/2024) siang.

Untuk diketahui, Budi Setiawan yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Jambi, ikut mendaftar pada penjaringan calon kepala daerah Kota Jambi yang dibuka oleh PPP Kota Jambi.

Baca Juga: Fraksi PPP Dukung Fatwa MUI Penertiban Medsos

Budi Setiawan mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon wali kota di Kantor PPP Kota Jambi pada Jumat 10 Mei lalu. Ia diterima oleh Ketua PPP Kota Jambi, Ibnu Sina.

Ketika itu Ibnu Sina berharap PPP dan Golkar bisa bersatu di Pilkada Kota Jambi. 

Baca Juga: UU Daerah Kepulauan Syarat Utama bagi Kemajuan dan Kesejahteraan Daerah

“Mudah-mudahan PPP dan Golkar bisa berkoalisi. Saya menilai Pak Budi banyak kelebihan, banyak pengalaman, Ketua HIPMI hingga menjadi Ketua KONI Provinsi Jambi,” ujarnya ketika itu. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya