PENULIS : RADEN SOEHOER
EDITOR : WAHYU NUGROHO
Baca Juga: 7 Mobil, 200 Motor Dilelang, Sinwan Dapat Fortuner
INFOJAMBI.COM - Surat suara dan kotak suara kardus pasca Pemilu yang digelar pada 17 April 2019 lalu, bulan Desember ini akan di lelang.
Pantauan dilapangan, saat ini masih proses pengosongan isi kardus dan menyusun surat suara untuk ditimbang.
Baca Juga: Kantor Bappemdal Tanjabbar Dilelang
Setelah dilakukan penimbangan, data berat keseluruhan akan diserahkan kepada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Provinsi Jambi.
Untuk diketahui, lelang surat suara dan kotak kardus suara akan dilelang serentak se-provinsi Jambi.
Baca Juga: Penipuan Lelang Mobil Marak di Merangin
Nilai barang yang akan dilelang ternyata mencapai ratusan juta rupiah. Meskipun data dan usulan disampaikan ke KPKNL Jambi, namun pelaksanaan lelangnya tetap dilaksanakan dikantor KPUD Batanghari. "Iya, lelangnya tetap kita gelar di kantor KPUD Batanghari," kata Murniati Ningsih Kasubag Umum KPUD Batanghari Minggu (1/12/2019).
Lebih jauh dikatakannya, untuk proses lelang melalui online. "Sebelumnya pernah juga dilakukan lelang surat suara sebelum Pemilu, prosesnya tetap online. Siapa saja boleh mengikuti lelang," jelasnya.
Dirinya berharap, semoga dalam proses lelang nantinya berjalan lancar tanpa ada kendala. "Harapan saya semoga berjalan lancar. Kita menunggu instruksi dari KPKNL Jambi, jika instruksinya proses lelang segera dilaksanakan, maka kita umumkan segera," tutupnya.***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com