PENULIS : TIM LIPUTAN
EDITOR : DORA
Baca Juga: Pemkab dan Kodim Tanjab Teken Mou Kerjasama TMMD
INFOJAMBI.COM — Jelang pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 105 Kodim 0415/Batanghari pada tanggal 11 Juli mendatang, persiapan terus dilakukan pihak Kodim 0415/Batanghari.
Tidak hanya program fisik dan non fisik mulai terlihat pengerjaannya, namun persiapan upacara pembukaan TMMD menjadi prioritas Kodim yang memiliki tiga wilayah di Provinsi Jambi tersebut.
Baca Juga: Safrial Tinjau Lokasi TMMD ke-98 Tanjabbar
Adanya persiapan tersebut diakui Dandim 0415/Batanghari Letkol Inf Widi Rahman, Sabtu (6/7/2019).
Menurutnya, TMMD 105 pada 11 Juli mendatang akan dibuka langsung oleh Bupati Batanghari, Syahirsah SY.
Baca Juga: Pemkab Tanjabbar Ikut sukseskan Rakornis TMMD 2017
"Rencananya untuk pelaksanaan upacara nanti akan ditunjuk dari kepala daerah, yakni Bupati Batanghari Syahirsah. Kami akan menyampaikan surat permohonan untuk menjadi inspektur upacara," ujarnya.
Dandim berharap Bupati Batanghari berkenan membuka TMMD di Desa Ladang Peris, Bajubang, Kabupaten Batanghari. "Insya Allah beliau berkenan menjadi inspektur upacara pada pembukaan TMMD," harap Widi.
Disamping itu, untuk penutupan TMMD kemungkinan akan dilakukan dari militer. Bisa dari Kodam Sriwijaya, Korem atau dari Mabes TNI.
“Saya berharap semua kegiatan TMMD di Desa Ladang Peris berjalan lancar sesuai rencana,” ujar Letkol Widi. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com