Penulis : Raden Soehoer || Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Virus Corona yang mewabah hampir diseluruh dunia termasuk Indonesia, menjadi hal yang paling ditakuti warga. Untuk itu, Bupati Batanghari Ir Syahirsah, saat dikonfirmasi awak media dikantor Bupati Selasa (3/3/2020), terkait virus Corona warga Kabupaten Batanghari menyebutkan jangan panik.
Sebab, hingga kini wilayah Batanghari masih dalam kategori aman Corona, namun Bupati menghimbau warga agar selalu waspada.
"Saya harap warga jangan panik, jangan ikut ikutan menimbun sembako dan masker. Yang terpenting saat ini adalah jaga kesehatan, hindari keramaian dan kuatkan ibadah," kata Bupati Batanghari Ir Syahirsah saat dikonfirmasi didepan para awak media Selasa (3/3/2020).
Pada pertemuan dengan awak media Bupati menyarankan, jika ada warga yang sakit dengan gejala yang hampir mirip dengan virus Corona, hendak menghubungi nomor: 074321119 ( PSC Kabupaten Batanghari ) - 085383176611 (Pusat krisis kesehatan Dinkes Batanghari).
"Silahkan menghubungi nomor tersebut, jika memang ada indikasi maka petugas Dinkes Batanghari siap menjemput kerumah warga yang terindikasi," kata Bupati. (hur)
Baca Juga: DPRD Batanghari Sampaikan Rekomendasi LKPJ Bupati 2017
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com