INFOJAMBI.COM — Pengajian/Yasinan perdana OPD Pemkab Tanjab Barat digelar Sabtu malam (6/3/2021) bertempat di Rumah Dinas Kepala Dinas Lingkungan Hidup.
Yasinan dipimpin langsung Bupati Tanjab Barat H. Anwar Sadat, dihadiri Wakil Bupati Hairan, Sekda, para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD dan para Kepala Bagian serta para ASN.
Pengajian/Yasinan tersebut dilaksanakan guna mempererat silaturahmi antar pimpinan OPD khususnya di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Tanjab Barat.
Bupati Tanjab Barat H. Anwar Sadat akan membuat Yasinan tersebut menjadi agenda rutin setiap minggu.
“Insya Allah yasinan ini akan menjadi rutinitas kita minimal seminggu sekali dan nanti tempatnya akan digilir ke masing-masing rumah dinas OPD,” ucap Bupati Anwar Sadat.
Bupati mengharapkan keakraban dan kerjasama OPD akan dapat terus terjalin dengan baik kedepannya.
“Karena habluminallah dan habluminanas harus saling beriringan untuk di dunia ini,” sebutnya.
Bupati juga mengungkapkan program religius ini bertujuan untuk membina mental dan rohani ASN sekaligus berharap berkah dari Allah SWT.
“Melalui program ini diharapkan juga mewujudkan ASN yang berjiwa melayani serta dapat memotivasi diri untuk iklas mengabdi, sadar tugas dan fungsinya, serta bertanggung jawab terhadap tugas yang diemban sebagai abdi masyarakat dan abdi negara,” harapnya. ***
Baca Juga: ANSHAR Ingatkan Simpatisan dan Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com