INFOJAMBI.COM — Bertempat di Desa Penegah Kecamatan Pelawan, Kabupaten Sarolangun. Dipo Ilham Djalil Wakil Sekretaris Jendral DPP PAN yang juga sebagai staf khusus Wakil Ketua DPR RI mendampingi H.Cek Endra Bupati kabupaten Sarolangun untuk menyerahkan bantuan berupa Alat Mesin Pertanian ( ALSISTAN ) kepada Kelompok Tani Tunas Baru. Penyerahan Alsistan Secara Simbolis ini, adalah upaya nyata untuk meningkatkan produksi hasil pertanian di Kabupaten Sarolangun.
Dipo Ilham Djalil mengatakan, bahwa upaya ini dilakukan untuk membantu masyarakat dalam hal bidang pertanian untuk menjadikan kabupaten Sarolangun sebagi lumbung padi. Karena di dukung oleh lahan pertanian yang memadai dan pembinaan kelompok tani yang baik. Oleh karena itu harus diberi fasilitas dalam segala kebutuhan kelompok tani termasuk kebutuhan Alat Mesin Pertanian.
"Nantinya bukan hanya Kabupaten Sarolangun yang akan kita berikan bantuan, tapi juga Kabupaten- kabupaten lain seperti Kerinci dan Sungai Penuh. Karna memang ini adalah jaringan saya selaku pengurus pusat dan membawanya ke Kabupaten untuk disalurkan,"urainya.
Saat ditanya berapa jumlah bantuan yang disalurkan, Dipo mengatakan menyalurkan sebanyak 74 alat Traktor dan 17 Pompa Air untuk alat pertanian.
"Bukan hanya bantuan untuk kelompok taninya saja, tapi juga akan memberikan bantuan kepada sumber daya manusianya. Kerja nyata tersebut sesuai dengan Arahan Pemerintah Pusat demi terwujudnya Swasembada Pangan,"ungkapnya.
Saat ditanya apakah kegiatan ini ada kaitannya dengan rencananya untuk maju sebagai calon anggota DPR RI pada tahun 2019 mendatang, Dipo menjelaskan bahwa secara tidak langsung tidak ada kaitannya, hanya saja dirinya saat ini terus melakukan pendekatan kepada masyarakat.
"Kalau kaitannya dengan rencana di 2019 secara tidak langsung tidak ada. Yang pasti kita selalu berikan yang terbaik buat masyarakat,"tandasnya.
Dalam acara tersebut, Dipo Ilham Djalil terlihat mendampingi Drs.H.Cek Endra Selaku Bupati Kabupaten Sarolangun dan Dirjen Kementerian Pertanian yang turut mensuport penyerahan bantuan ALSISTAN tersebut. (Rudy Ichwan - Sarolangun)
Baca Juga: H Al Haris: Desa ke Desa Salurkan Bantuan Naik Perahu
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com