Cek Endra : Warga Sarolangun Mau Terapi ? Di RSUD Chatib Quzwain Saja

| Editor: Doddi Irawan
Cek Endra : Warga Sarolangun Mau Terapi ? Di RSUD Chatib Quzwain Saja
RSUD Chatib Quzwain, Sarolangun.

Laporan Rudy Ichwan



INFOJAMBI.COM — Selain fasilitas pembangunan bangsal pasien dan dokter spisialis yang dilengkapi hingga ke poli, kini RSUD Prof Dr Chatib Quzwain, Sarolangun juga didukung dengan empat alat terapi, untuk menyembuhkan berbagai penyakit yang diderita pasien.

Seperti halnya penyakit stroke, gangguan saraf terjepit, mulut mencong serta berbagai penyakit lainnya. Keempat alat yang kini dimiliki RUSD Sarolangun adalah alat infra red, Transcutaneus Electrical Nerve Stimulatuon (Tens), Shortwarve Diathermy (SWD), Microwave Diathermy (MWD), parafin bath (terapi lilin) dan Ultrasound (US).

Direktur Utama RSUD Chatib Quzwain, dr Irwan Mizwar MKM, Minggu (4/3/2018) mengatakan, pembukaan terapi dilakukan setiap hari, Senin sampai Sabtu.

“Bukanya tiap hari. Kadang sampai pukul 20.00 WIB. Itu kita buka dari pagi. Pasien yang datang kesini untuk terapi, paling banyak pasien yang mengalami stroke, gangguan saraf terjepit, bibir mencong,“ ungkapnya.

Dalam sehari, kata dr Irwan, pasien yang datang untuk terapi mencapai 40 - 50 pasien. Dalam waktu sebulan tercatat mencapai 900 dan 1.000 pasien.

“Untuk pasien BPJS, harus ada keterangan dokter yang menangani pasien tersebut. Kalau pasien umum dikenakan biaya, tergantung jenis tindakan yang dikerjakan oleh tim terapi," jelasnya.

Irwan mengakui dokter spesialis terapi belum ada. Selama ini pihak rumah sakit bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

“Jadi yang menangani sekarang sarjana fisioterapi. Dokter khusus kita belum punya. Kadang kami kerjasama dengan kemenkes, mereka membantu tenaga dokter berjangka selama enam bulan," ujar Irwan.

Jika dilihat dari pasien yang banyak, tidak menutup kemungkinan pihak RSUD menambah dokter khusus. Kini pihak RSUD tengah mencari dokter tersebut.

“Kalau ramai seperti ini terus, kami akan cari dokter spesialis, mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada," katanya.

Irwan menghimbau seluruh masyarakat Sarolangun, bagi yang membutuhkan fisioterapi, cukup di RSUD Chatib Quzwain. Tidak perlu lagi jauh-jauh.

“Rumah sakit kita sudah lengkap alatnya. tidak perlu lagi ke Kota Jambi karena memakan biaya banyak, plus ongkos. Bagi yang kurang mampu, cukup di sini saja,“ imbuh Irwan.

Sementara itu, belum lama ini, Bupati Sarolangun, H Cek Endra, seusai menjalankan terapi mengatakan, terapi yang dilakukan di RSUD Chatib Quzwain sudah memenuhi standar. Pelayanan yang diberikan betul-betul prima.

“Enak. Saya rutin terapi di sini. Pelayanannya bagus. Jika warga ingin terapi, cukup di sini saja, dekat dan tidak memakan biaya tinggi," ujar Cek Endra. (IJ002)

Baca Juga: CE – Hilal Sudah Lantik Tim Sukses Seluruh Kecamatan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya