Ciptakan Pemilu 2019 Aman, Damai dan Sejuk

| Editor: Wahyu Nugroho
Ciptakan Pemilu 2019 Aman, Damai dan Sejuk

Penulis Andra Rawas
Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Dalam rangka menciptakan Pemilu 2019 Aman, Damai dan Sejuk, Polda Jambi melalui Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jambi memberikan materi "Say No To Hoax & Cyber Crime" dalam kegiatan "Peningkatan kemampuan relawan capres dan cawapres dalam berpolitik untuk mewujudkan pemilu 2019 yang sejuk, aman dan damai."

Kegiatan yang diselenggarakan di salah satu Hotel di Kota Jambi ini, diikuti oleh relawan – relawan capres dan cawapres, berlangsung Selasa (12/2/2019).

Polda Jambi melalui Panit I Subdit V Ditreskrimsus  Ipda Dedy Wardana Gaos, S.H. mengajak para peserta sama - sama memerangi berita "HOAX" dan mensosialisasi tindak pidana yg di atur UU.RI No.19 tahun 2018 tentang perubahan atas UU.RI No.11 tahun 2008 tentang ITE, serta mengajak untuk menciptakan Pileg/Pilpres 2019 yang aman, damai dan sejuk di Provinsi Jambi.

Saat dikonfirmasi seusai acara tesebut Ipda Dedy menjelaskan bahwa kegiatan ini terus dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi pemilu 2019 aman, damai dan sejuk, tutur Ipda Dedy.***

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya