PENULIS : TIM LIPUTAN
EDITOR : DORA
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
INFOJAMBI.COM - Komandan Rayon Militer (Danramil) 415-04, Kapten Inf Rilman melakukan pertemuan dengan Kepala Desa Ladang Peris, Sujarno, dan staf serta jajaranya.
Pertemuan dilakukan Selasa 2 Juli 2019, sekitar pukul 14.00 WIB, di aula Kantor Desa Ladang Peris, Bajubang, Batanghari.
Baca Juga: Denpom II/2 Jambi Santuni Anak Yatim
Hadir pada kesempatan itu kepala dusun (kadus) dan jajaran RT, pegawai syara dan lembaga adat yang ada desa itu.
Dalam pertemuan ini Danramil Rilman mensosialisasikan seluruh program kegiatan pra TMMD yang sedang berjalan, maupun TMMD yang akan dibuka 10 Juli 2019.
Baca Juga: Dandim Sarko Ajak Warga Indonesia Tetap Bersatu
"Nanti akan ada pekerjaan fisik maupun non fisik. Program fisiknya seperti bedah rumah, pembangunan jembatan, gorong-gorong," ujar Danramil dihadapan pejabat desa.
Selain itu, dia menyampaikan program non fisik seperti bagi-bagi sembako, sunatan masal, kesehatan gratis dan lainya.
"Pejabat desa maupun masyarakat menyambut antusias program TMMD ini," sebutnya. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com