Danrem 042/Gapu Pimpin Rakor Penegakan PPKM untuk Pemulihan Ekonomi di Provinsi Jambi

| Editor: Wahyu Nugroho
Danrem 042/Gapu Pimpin Rakor Penegakan PPKM untuk Pemulihan Ekonomi di Provinsi Jambi

Penulis : Rilis || Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, S.I.P., M.M Pimpin Rapim TNI Penengakan Disiplin protkes Covid 19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ke Satwah Korem O42/Gapu Tahun 2021 secara virtual, di Ruang Rapat Lt. 2 Makorem 042/Gapu Kota Jambi, Jumat (19/2/2021).

Dalam kesempatan ini Paparan disampaikan oleh Kasiter Kasrem 042/Gapu, yang mengatakan, rapat pimpinan Korem Tahun 2021 adalah lanjutan dari Rapim TNI yang telah dilaksanakan kemarin dan kita sudah mengikuti banyak hal yang penting dan strategis, untuk mewujudkan TNI kuat solid, profesional, dicintai rakyat, siap mendukung percepatan penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional serta menjaga persatuan kesatuan bangsa demi keutuhan NKRI.

Lebih lanjut dikatakan, hal penting dan strategis tersebut harus segera direspon, disikapi bersama melalui pemikiran yang kreatif, inovatif dan lebih adaptif serta diimplementasikan untuk mendukung tugas TNI.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaporkan di jajaran Korem 042/Gapu ada 88 Personil TNI yang berkualifikasi Vaksinator sesuai Data yang diterima dari Dandenkesyah.

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli, menekankan kepada Para Babinsa untuk menimbulkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak ) Penerapan praktik 3T (Tracing, Testing dan Treatment) serta Vaksinasi.

Diakhir arahannya Danrem 042/Gapu juga menekankan ke seluruh jajaran anggota Korem 042/Gapu untuk menghindari pelanggaran, baik itu Narkoba dan lain sebagainya.

Vicon ini diikuti para Kasi Kasrem 042/Gapu Para Dandim, Para Dan/Ka Balak Aju dan Para Danramil Jajaran serta Babinsa.***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya