Danrem Gapu Takziah ke Rumah Duka Isteri Tokoh Pers yang Mininggal Dunia

| Editor: Wahyu Nugroho
Danrem Gapu Takziah ke Rumah Duka Isteri Tokoh Pers yang Mininggal Dunia

Penulis : Rilis || Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Kabar duka datang dari kalangan wartawan di Provinsi Jambi. Istri dari Tokoh Pers dan Sesepuh Pers Jambi Ibu Rosmalini Daniel Sijan meninggal dunia pada usia 75 Tahun di RS DKT (Branata) Jambi karena sakit, Rabu (2/9/2020) Pukul 22.30 WIB.

Rosmalini Daniel Sijan merupakan Istri dari Almarhum Daniel Sijan yang pernah menjabat Kabiro Antara di Aceh, pernah menjabat Kepala Biro Antara Jambi dan Ketua PWI Provinsi Jambi Dua Periode dan terakhir Penasehat PWI Provinsi Jambi. Daniel Sijan juga pendiri dan pemilik Media Jambipos.

Almarhumah Rosmalini Lahir di Medan 7 November 1945, meninggalkan Tiga orang Anak yakni Nanang (Jurnalis Antara Biro Jambi), Kolonel Andi (Anggota TNI) dan Ririn serta 7 cucu.

Sebagai Istri seorang Jurnalis, Almarhumah dikenal bersahaja dan memiliki hubungan baik dengan berbagai pihak. Tak pelak kabar duka tersebut segera menyebar dan banyak yang bertakziah ke rumah duka di belakang Makorem 042/Garuda Putih Jambi, Telanaipura, Kota Jambi.

Satu dari sekian banyak yang bertakziah adalah Komandan Korem 042/Gapu, Brigjen TNI M. Zulkifli. “Kami keluarga besar Korem 042/Gapu turut berbelasungkawa atas meninggalnya istri dari Tokoh Pers dan Sesepuh Pers Jambi Ibu Rosmalini Daniel Sijan dan orang tua dari Kolonel Andi. Semoga amal ibadahnya, Iman Islamnya diterima di sisi Allah SWT,” kata Zulkifli usai melaksanakan Takziah di rumah duka.

Dirinya pun mendoakan kepada yang ditinggalkan, khususnya kepada keluarga yang ditinggalkan, untuk ikhlas dan sabar.

“Semoga keluarga yang ditinggalkan, bisa ikhlas dan sabar. Mari semua mendoakan semoga Almarhumah di terima di tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ucapnya. (Penremgapu)

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya