INFOJAMBI.COM - Keberadaan Dekranasda sebagai penggerak untuk menghidupkan industri kerajinan, khususnya di Provinsi Jambi, diakui Ketua Dekranasda Provinsi Jambi, Hj.Sherrin Tharia Zola.
Dekranasda selalu berupaya menjembatani para pengrajin untuk mengembangkan produk-produk kerajinan yang mereka hasilkan, ujar Hj.Sherrin Tharia Zola, disela menghadiri Pameran Kriyanusa Tahun 2017, di Hall A-B Jakarta Convention Center, Senayan Jakarta Pusat, Rabu (27/9).
Pameran Kriyanusa Tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Dewan Kerajinan Nasional ini mengambil tema “Tingkatkan Kreativitas Wirausaha Muda Kriya Indonesia,” berlangsung 27 September hingga 1 Oktober 2017, diikuti 381 stan.
"Sebagai mitra Pemerintah, kami selalu terus membina dan mengembangkan tradisi serta warisan budaya dalam membuat kerajinan yang memiliki kualitas bermutu dan berdaya saing di tingkat nasional bahkan Internasional," terang Sherrin.
Presiden Jokowi mengatakan, sebagai mitra Pemerintah dalam meningkatkan perekonomian para pengrajin dan masyarakat, Dekranas kedepan harus mengikuti mode dan trend masa kini serta meningkatkan mutu dan kualitas, agar bisa dipasarkan di pasar internasional dan mampu bersaing dengan produk-produk negeri lainnya.
Ketua Dekranas (Pusat), Mufidah Jusuf Kalla, mengatakan, Dekranas merupakan organisasi nirlaba yang menghimpun pencinta juga peminat seni untuk memayungi dan mengembangkan produk kerajinan, serta berupaya meningkatkan kehidupan pelaku bisnis yang sebagian merupakan kelompok usaha kecil dan menengah.
Provinsi Jambi juga menampilkan stan dalam pameran tersebut. Berbagai kriya Provinsi Jambi, yakni Batik Jambi, Songket Jambi, Tengkuluk, Lacak, ukir-ukiran kayu, aneka perhiasan dan asesoris disajikan di stan pameran Provinsi Jambi. ( Richi – Humasprov )
Baca Juga: Semangat Sherrin Tingkatkan Kualitas dan Pangsa Pasar Busana Kain Jambi
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com