Dikunjungi Pejabat Kodam, Warga SAD Ingin Anaknya Jadi Tentara

| Editor: Doddi Irawan
Dikunjungi Pejabat Kodam, Warga SAD Ingin Anaknya Jadi Tentara

Laporan Jefrizal



INFOJAMBI.COM — Bukan hanya Danrem 042/Gapu, Kolonel Inf Deny Budiyanto saja yang hadir pada pembukaan TMMD ke-101, di Desa Pelakar Jaya, Merangin. Dua pejabat Kodam II/Sriwijaya juga turut hadir.

Dua petinggi Kodam Sriwijaya itu adalah Asisten Teritorial (Aster) Kolonel Infantri Rionardo dan Kainfolahtadam Kolonel Infantri Eddy Basuki. Mereka terlihat akrab dengan warga Suku Anak Dalam ( SAD).

Bincang-bincang kecil mereka terdengar ramah. Yudi, Temenggung SAD, pun ikut bercengkerama. Anaknya juga ingin sekali jadi tentara.

"Saya bangga bapak-bapak bisa hadir dan ikut melihat rumah kami yang dibangun TNI. Saya ingin anak saya, Jasmin, jadi tentara, Dia sekarang masih kelas empat SD,” ungkap Yudi.

Dandim 0420/Sarko, Letkol Kavaleri Rohyat Happy Ariyanto mendampingi Danrem Garuda Putih dan pejabat Kodam Sriwijaya tersebut. “Ini jadi motivasi bagi kami, agar pembangunan fisik pada TMMD bisa terwujud dan dihuni,” ujarnya. ***

Editor : IJ-2

 

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya