Program Gerakan Sungai Batanghari Bersih sudah berjalan 2 tahun. Salah satunya membentuk Kampung Mantap Lingkungan Hidup. Seluruh warga kampung di bantaran Sungai Batanghari dibina agar peduli pada lingkungan.
Dalam program itu masyarakat diajak mengelola sampah di rumah tangga masing-masing. Selain itu juga menanam pohon di bantaran sungai dekat tempat tinggalnya.
Baca Juga: Peduli Lingkungan Kawasan Situs Candi Muarojambi, Djarum Foundation Gandeng Mahasiswa Jambi
“Jadi pelestarian lingkungan dan penanaman pohon sudah dilakukan Pemprov Jambi. Tujuan akhirnya, menjadikan Sungai Batanghari kembali bersih dan airnya bening seperti di masa lampau,” jelas Asnelly.
Diskusi juga menghadirkan dua perwakilan anak muda yang juga influencer, Andovi Da Lopez dan Abex. Andovi dan Abex memberikan tips kepada mahasiswa tentang merawat lingkungan di sekitar tempat tinggalnya. Selain itu juga ada Dandy Mahendra dari Program Associate Bakti Lingkungan Djarum Foundation. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com