Doa dan Zikir Bersama Untuk Korban Gempa Palu, Sigi dan Donggala

| Editor: Muhammad Asrori
Doa dan Zikir Bersama Untuk Korban Gempa Palu, Sigi dan Donggala
Doa dan zikir untuk warga korban gempa di Palu Sulawesi Tengah.

Laporan Teguh



INFOJAMBI.COM - Wabup Merangin, H Mashuri, sangat mengapresiasi digelarnya doa dan zikir bersama TNI, Polri, Aparatur Pemerintah Kabupaten Merangin serta komponen masyarakat untuk korban gempa Palu, Sigi dan Dinggala Sulawesi tengah.

Acara digelar di Masjid Baitul Makmur, dihadiri ratusan jemaah dari berbagai penjuru Kabupaten Merangin. Selain masyarakat umum yang turut meramaikan, tapi juga para pelajar.

“Palu, Sigi, Donggala sedang diuji oleh Allah, umumnya bangsa Indonesia. Apalagi gempa itu terjadi disaat Indonesia sedang melewati tahun politik pemilihan presiden,’’ujar Wabup.

Apa yang dirasakan masyarakat Palu, Sigi dan Donggala lanjut Wabup, tentunya juga dirasakan masyarakat Merangin.

Doa dan Zikir ini diprakarsai Kodim 0420 Sarko, menghadirkan penceramah Ustadz Dr Jhoni Mussa. Dandim 0420/Sarko, Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto, menegaskan, doa dan zikir bersama itu, tidak hanya berlangsung di Masjid Baitul Makmur untuk para umat Muslim di Kabupaten Merangin.

Kegiatan serupa juga digelar di Makodim 0420 Sarko yang dihadiri oleh umat Kristiani. Mereka juga melakukan doa yang ditujukan kepada saudara-saudara yang tertimpa bencana alam di Palu, Sigi dan Dinggala.

“Inilah Indonesia yang masyarakatnya sangat perduli antar sesama. Mereka tidak memandang apa itu agama Islam, Kristen atau agama lainnya, semua bersatu padu dengan tujuan yang sama mengirim doa untuk para korban bencana," jar Dandim.***

Editor : M Asrori S

Baca Juga: Stop Tindak Kekerasan Seksual dan Pernikahan Dini

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya