Dua Atlet PON Papua Asal Jambi Kabur saat Isolasi Covid-19

| Editor: Ramadhani
Dua Atlet PON Papua Asal Jambi Kabur saat Isolasi Covid-19
Ilustrasi

Editor: Rahmad



INFOJAMBI.COM - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19 memang cukup berisiko.

Ada 7 atlet yang belum selesai dari masa isolasi, sudah kembali ke kampung halaman. Dua di antaranya berasal dari Jambi.

"Kami mengamati, ada 7 atlet yang sebelumnya sudah teridentifikasi positif Covid-19, berhasil keluar dari tempat isolasi sebelum masa isolasinya selesai," kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di konferensi pers virtual, Senin (11/10/2021).

Secara lebih lengkap, Menkes Budi menerangkan, ketujuh atlet tersebut terdiri dari satu pulang ke Tarakan, dua ke Jambi, tiga ke Sidoarjo, dan satu ke Jogja.

"Atas arahan Presiden Joko Widodo, agar 7 atlet yang keburu kembali ke provinsi asal sebelum masa isolasinya selesai, segera dikarantina atau diisolasi di tempat kedatangan," kata Menkes.

Sebelumnya, Menkes Budi menerangkan bahwa terjadi kenaikan kasus konfirmasi positif Covid-19 dari PON Papua.

Dari 65 kasus terkonfirmasi positif pada Minggu (10/10), hari ini angkanya naik menjadi 83 kasus.

Ada beberapa hal yang dianggap Kementerian Kesehatan sebagai potensi penyebaran Covid-19 di PON Papua. Pertama adalah soal tempat istirahat atlet yang terjadi, dalam satu kamar diisi 4 atlet.

Kemudian, kebiasaan makan bersama masih diterapkan di lokasi tempat tinggal atlet.

Protokol kesehatan selama PON Papua berlangsung pun akan ditingkatkan untuk memperkecil kemungkinan paparan virus bisa terjadi di antara atlet, staff, maupun pihak lain yang ada di arena PON Papua.

Temuan Kemenkes lainnya juga adalah terjadi konsentrasi kasus di beberapa cabor, seperti cabor judo, sepatu roda, motor cross, panahan, dan kriket.

"Konsentrasi kasus juga terjadi di beberapa provinsi asal terutama DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jambi, dan Bali," tambah Menkes. (Okezone)

Baca Juga: Masker Langka, Polda Jambi Awasi Apotik

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya