Evakuasi Kapolda Jambi Belum Ada Kepastian, Kapolri Rencana Datang Sore Nanti

Hingga menjelang siang, Selasa, 21 Februari 2023, upaya evakuasi korban jatuhnya helikopter Polda Jambi belum juga dimulai.

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Evakuasi Kapolda Jambi Belum Ada Kepastian, Kapolri Rencana Datang Sore Nanti
Kombes Poles Mulia Prianto

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Hingga menjelang siang, Selasa, 21 Februari 2023, upaya evakuasi korban jatuhnya helikopter Polda Jambi belum juga dimulai.

Tim SAR yang terdiri dari Basarnas, Polri, TNI dan berbagai pihak lainnya, masih standby di posko masing-masing.

Baca Juga: Helikopter Rombongan Kapolda Jambi Dikabarkan Mendarat Darurat di Hutan Kerinci

Helikopter yang akan melakukan evakuasi juga belum terbang, mengingat kondisi di titik evakuasi masih berkabut tebal.

Pantauan di Posko Crisis Centre Polda Jambi, kawasan Bandara Sultan Thaha, Kota Jambi, tim penyelamatan sudah siap. Tinggal OTW saja.

Baca Juga: Helikopter Polri Super Bell 3001 Mendarat Darurat di Tamiai, Semua Penumpang Selamat

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, memastikan kondisi Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono hingga saat ini sehat.

Mulia menegaskan, upaya penyelamatan 8 korban akan diusahakan secepat mungkin. Namun, kondisi cuaca merupakan faktor paling penting.

Baca Juga: Helikopter yang Ditumpangi Kapolda Jambi Diduga Jatuh, Beredar Foto Korban Luka-luka

Mulia juga membenarkan rencana kedatangan Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo ke Jambi.

Kapolda akan ikut mengawal proses evakuasi para korban yang sudah 3 hari terjebak di tengah hutan belantara. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya