Fachrori Apresasi Bantuan BMPD untuk Penanganan Covid-19

| Editor: Doddi Irawan
Fachrori Apresasi Bantuan BMPD untuk Penanganan Covid-19

Penulis : Richi || Editor : Redaksi



INFOJAMBI.COM — Ketua Gugus Tugas Penanganan Coronavirus Disease 2019 (covid-19) Provinsi Jambi, H Fachrori Umar sangat mengapresiasi bantuan dari Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Provinsi Jambi untuk penanganan Covid-19 di Provinsi Jambi.

Bantuan itu diserahkan di Rumah Dinas Wakil Gubernur Jambi, Telanaipura, Selasa (31/3/2020) sore. Bantuan uang Rp 100 juta diserahkan oleh Ketua BMPD Provinsi Jambi, Bayu Martanto.

Dari Fachrori bantuan diserahkan kepada Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi, Bachyuni Deliansyah, untuk digunakan dalam penanganan Covid-19 di Jambi.

Perhatian dan bantuan terus mengalir untuk penanganan covid-19. Sehari sebelumnya, Senin 30 Maret 2020, Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FK IJK) Provinsi Jambi memberikan bantuan Rp 50 juta kepada Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi.

“Saya sangat mengapresiasi bantuan BPMD ini. Bantuan akan kami gunakan sebaik-baiknya demi kepentingan masyarakat Jambi dalam penanganan covid-19 di Provinsi Jambi,” ujar Fachrori.

Fachrori mengharapkan wabah covid-19 yang ditetapkan WHO menjadi pandemi ini segera berakhir. Dampak yang ditimbulkan sangat besar dan mempengaruhi seluruh aktivitas masyarakat. Salah satunya perekonomian.

Sebelumnya, Bayu Martanto menyampaikan, bantuan BPMD Provinsi Jambi ini merupakan suatu bentuk dukungan kepada Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi.

Bank-bank di Provinsi Jambi juga sudah melaksanakan kebijakan-kebijakan, baik dari Pemerintah Provinsi Jambi maupun pemerintah pusat, dalam menekan penyebaran covid-19 di Provinsi Jambi. ***

Baca Juga: Cegah Virus Corona Merebak di Tanjabtim, Romi Perketat Semua Jalur Masuk

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya