Fraksi DPRD Muarojambi Sampaikan Pandangan Umum Nota Perubahan APBD

| Editor: Doddi Irawan
Fraksi DPRD Muarojambi Sampaikan Pandangan Umum Nota Perubahan APBD

Reporter : Amar
Editor : IJ2



INFOJAMBI.COM — DPRD Kabupaten Muarojambi menggelar rapat paripurna dalam rangka penyampaian pandangan umum fraksi terhadap penyampaian nota perubahan APBD Kabupaten Muarojambi Tahun anggaran 2018, Selasa (25/9/2018).

Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi Salma Mahir, didampingi Wakil ketua I Edison dan Wakil ketua II Amirudin, dihadiri para anggota dewan lainnya serta tamu undangan.

Dalam rapat Kerja Pandangan umum Fraksi Fraksi terhadap penyampaikan nota perubahan APBD Kabupaten Muarojambi anggaran Tahun 2018, turut pula dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Muarojambi, M Fhadil Arip, serta para SKPD terkait dan Forum Komunikasi Daerah Kabupaten Muarojambi.

Dalam pandangan umum Fraksi Fraksi DPRD Kabupaten Muarojambi terhadap nota perubahan APBD Tahun anggaran 2018 , masing masing dari 8 Fraksi, menyampaikan pandangan umumnya, untuk segera dapat segera dibahas secara lanjut bersama SKPD terkait, dengan DPRD Kabupaten Muarojambi.

Sehingga nota perubahan APBD Tahun anggaran 2018 ini dapat segera disahkan, dan Program selanjutnya bisa dapat berjalan dengan baik, karena mengingat Waktu yang terbilang singkat.

Tidak lupa Fraksi Fraksi DPRD Kabupaten Muarojambi, menyarankan agar Pemerintah Daerah selalu berpedoman kepada RPJMD, dalam menyusun anggaran, sehingga kemajuan Kabupaten Muarojambi dapat berjalan dan terarah. ***

Baca Juga: Bupati Muaro Jambi Apresiasi Semangat Petani

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya