Gelar Dies Natalis ke-2, Universitas Nurdin Hamzah Wisuda 269 Sarjana Baru

Sebanyak 269 orang wisudawan Universitas Nurdin Hamzah (UNH), Jambi, mengikuti acara Dies Natalis ke-2, di Hotel Abadi Suite, Jambi

Reporter: - | Editor: Doddi Irawan
Gelar Dies Natalis ke-2, Universitas Nurdin Hamzah Wisuda 269 Sarjana Baru
Dies Natalis dan Wisuda ke-2 Universitas Nurdin Hamzah, Jambi | foto : dd

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Sebanyak 269 orang wisudawan Universitas Nurdin Hamzah (UNH), Jambi, mengikuti acara Dies Natalis ke-2, di Hotel Abadi Suite, Jambi, Rabu, 23 November 2022.

Mahasiswa dan mahasiswi yang diwisuda kini resmi menyandang gelar sarjana Strata 1 (S1). 

Baca Juga: Bandara STS Tambah Dua Terminal dan Rute Penerbangan

Dies Natalis dan Wisuda II Universitas Nurdin Hamzah berlangsung meriah. Gubernur Jambi diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Dr Doni Iskandar S.Sos MT, dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Faisal Riza, turut hadir.

Selain itu hadir pula Ketua LLDIKTI X, Ketua Badan Pengawas Harian (BPH) Universitas Nurdin Hamzah, Ferdy SH dan undangan lainnya.

Baca Juga: Wagub Himbau Wisudawan/Wati Tingkatkan Kompetensi

Rektor Universitas Nurdin Hamzah, Jambi, Dr Ir H Rizwan MMSI menyampaikan, wisuda "kampus ungu" diikuti oleh 121 orang Prodi Sistem Informasi (SI), 65 orang Prodi Teknik Informatika (TI), 35 orang Prodi Ilmu Komunikasi (IK), dan 48 orang Prodi Ilmu Pemerintahan (IP). 

“Wisuda pertama dan Dies Natalis kedua ada sebanyak 269 wisudawan. Harapannya penggabungan dari tata kelola universitas nanti kedepannya lebih baik lagi untuk SDM Provinsi Jambi," katanya.

Baca Juga: STAI An Nadwah Wisuda 200 Sarjana Baru

Ketua BPH Universitas Nurdin Hamzah, Ferdy berharap para wisatawan UNH ini dapat bermanfaat bagi individu dan kemajuan Provinsi Jambi kedepannya.

“Semoga ilmu wisudawan wisudawati UNH dapat bermanfaat dan berguna, baik bagi pribadi maupun untuk bangsa dan Provinsi Jambi,” ujarnya.

Gubernur Jambi, diwakili Doni Iskandar, mengucapkan selamat kepada para wisudawan dan wisudawati Universitas Nurdin Hamzah.

"Masa muda masa keceriaan. Masa tua masuk ketenangan. Saya pesan pada adik-adik semua agar menggunakan usia muda sebaik-baiknya supaya tidak menjadi orang merugi nantinya," imbuhnya. 

Gubernur berharap UNH Jambi kedepannya lebih baik dan maju, serta dapat melahirkan SDM yang handal di Provinsi Jambi.

“Insya Allah Universitas Nurdin Hamzah lebih maju lagi dan dapat bekerja dengan baik dengan Pemerintah Provinsi Jambi. Pemerintah tidak bisa lepas dari universitas di Jambi, karena dari universitaslah bisa melahirkan SDM handal untuk kemajuan negeri," tambah Gubernur.

Gubernur mengatakan, pendidikan adalah suatu kesatuan penting dalam meningkatkan sumber daya manusia. Pemerintah harus bersama-sama bahu-membahu saling membantu, mensuport demi kemajuan negeri yang dibangun oleh para lulusan terbaik tiap kampus di Provinsi Jambi.

"Pemerintah Provinsi Jambi berharap Universitas Nurdin Hamzah melahirkan sumber daya yang unggul, kreatif dan komunikatif dalam menyongsong masa depan yang lain lagi," ungkapnya. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya