INFOJAMBI.COM - Bupati Merangin H Al Haris dan rombongan, Senin malam (18/9), melakukan Perjalanan pejabat tidur di dusun (Pertisun) ke Desa Beringin Tinggi Kecamatan Jangkat Timur.
Seperti biasanya, Bupati selalu mengadakan dialog dengan masyarakat guna menampung berbagai aspirasi.
“Melalui Pertisun ini, saya melihat langsung pembangunan yang telah dan belum dilakukan di desa ini,” ujar Bupati.
Tinggal setahun lagi kepemimpinan saya, pada periode pertama ini akan berakhir. Dalam empat tahun ini, saya melihat langsung program-program saya sampai tingkat desa, ujar Al Haris.
“Saya juga ingin melihat lagi, mana tahu ada janji politik saya dahulu yang sampai empat tahun kepemimpinan saya belum terlaksana atau belum tuntas,” ungkap Bupati.
Diakui Al Haris, persoalan Desa adalah infrastruktur. Untuk itu, kata Al Haris, pihaknya sedang membangun jembatan dan perkerasan jalan dari Simpang Rantau Suli menuju ke Desa Lubuk Beringin.
Proyek bernilai Rp 2 miliar itu, diharapkan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat, karena jalan yang dibangun merupakan ‘urat nadi’ masyarkat Beringin Tinggi.
Dalam membangun Kabupaten Merangin, terbukti banyak mendapat dana pusat. Di tahun anggaran 2018 nanti lanjutnya, dana untuk Kabupaten Merangin meningkat sampai Rp 120 triliun.
“Tahun depan, Insya Allah anggara untuk Desa tidak lagi Rp 1 miliar satu Desa, tapi Rp 2 miliar untuk satu Desa. Nanti tinggal Kades dan BPD, bagaimana memprioritaskan pembangunan di desanya,” terang Bupati.
Al Haris juga berharapkan, para Kades membuat Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Sebab, BUMDes mempunyai peran yang sangat baik untuk kemajuan Desa.
Dalam pengelolaan dana Desa itu, para Kades mampu melaksanakan dengan baik. Jangan sampai dana Desa salah dalam penggunaannya, sehingga terjerat hukum.
“Agar tidak tersandung hukum, maka Kades harus terbuka dan melibatkan seluruh perangkat Desa. Pembangunan infrastruktur harus sesuai perencanaan yang dibuat,” tegas Al Haris lagi. ( Teguh – Merangin )
Baca Juga: Beasiswa S3 Merangin Terganjal Aturan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com