H Al Haris, Waspada Penyakit Perubahan Musim

| Editor: Muhammad Asrori
H Al Haris, Waspada Penyakit Perubahan Musim
Al Haris sidak di UGD Puskesmas Pematang Kandis ll foto : Teguh



BANGKO - Bupati Merangin, H Al Haris, bersama Kadis Kesehatan Merangin, dr Solahudin, memantau pelayanan kesehatan di Unit Gawat Darurat (UGD) Puskesmas Pematang Kandis Bangko, Kamis (13/4).

Puskesmas Pematang Kandis ini, sejak awal 2017 telah meningkatkan pelayanannya dengan membuka UGD.

“Jumlah pasien di Puskesmas ini, cukup banyak dan ada lahan yang memungkinkan dibagun gedung baru, sehingga kita buka UGD,” ujar Bupati.

Kebaradaan UGD berikut fasilitas kesehatan yang memenuhi standar itu, harap Bupati, pelayanan kesehatan di Puskesmas yang berada di jantung Kota Bangko itu dapat terus ditingkatkan.

Pelayanan yang akan diberikan di UGD tersebut 24 jam. Ini artinya ada pergantian tiga kali petugas medis dalam sehari semalamnya. Kedepan Puskesmas Pematang Kandis bisa berkembang menjadi rumah sakit type D, ungkap Al Haris.

Sementara, menyikapi perubahan dari musim panas ke musim hujan, Bupati minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Merangin untuk serius memperhatikan kesehatan dan lingkungan sekitar.

Biasanya, di cuaca perubahan musim ini, banyak berjangkit penyakit. Untuk itu, seluruh warga diminta memperhatikan kebersihan lingkungan rumah. Jangan ada air yang tergenang, sehingga bisa menjadi tempat berkembangbiakan nyamuk.

Tak hanya itu, Bupati juga minta warga memperhatikan pola makan yang baik bagi kesehatan.

“Masyarakat Merangin harus sehat, sehingga bisa terus bekerja meningkatkan perekonomiannya,” himbau Bupati. (infojambi.com)

Laporan : Teguh ll Editor : M Asrori

Baca Juga: Beasiswa S3 Merangin Terganjal Aturan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya