BANGKO - Saat ini, tidak ada lagi perbedaan, antara laki-laki dan perempuan dalam berbagai jenjang karier. Tentu dengan adanya persamaan gender, hak perempuan untuk berkarier semakin terbuka lebar.
Pernyataan itu disampaikan Wabup Merangin, H A Khafid Moein, saat membuka Lokakarya tentang kesamaan gender dan kesehatan yang diikuti puluhan ibu-ibu, di hotel Cantika, Selasa (13/12).
Wabup Khafid Moein, berharap komitmen Pemkab Merangin terhadap perlindungan kesamaan gender dapat lebih ditingkatkan lagi.
Pemerintah juga berterima kasih kepada Alinasi Perempuan Merangin (APM) yang telah menjadi penggerak, untuk mendidik dan melatih para ibu-ibu dalam memahami ilmu kesehatan, ujar Wabup.
Semua peserta diharapkan untuk serius mengikuti lokakarya ini. Paling tidak kata Wabup, ilmu yang didapat dari lokakarya itu bisa diterapkan untuk keluarga. (infojambi.com/A)
Laporan : Teguh
Baca Juga: Khafid Moein: Suasana Pilkada Rawan Isu Besar
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com