Handayani, Sedih Zumi Zola Tersangka KPK

| Editor: Muhammad Asrori
Handayani, Sedih Zumi Zola Tersangka KPK
Anggota DPR RI, Handayani.



INFOJAMBI.COM – Anggota DPR dari dapil Jambi, Handayani, mengaku prihatin atas ditetapkannya Gubernur Jambi, Zumi Zola, menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jum’at (22/2/2018) lalu, terkait proyek-proyek di Provinsi Jambi.

Sebagai wakil rakyat yang ikut menjadi tim sukses, Zumi Zola, saat Pilgub Jambi, Handayani, mendoakan agar Gubernur muda nan ganteng itu, tetap tegar dalam menghadapi kasus hukum yang menjeratnya tersebut.

“Saya sedih dengan kasus ini, karena dia kawan saya dan saya menjadi tim suksesnya. Selama ini saya kenal Zola sosok baik, sopan dan tidak sombong, “ ujar politisi dari Fraksi PKB tersebut di gedung DPR, Jakarta, Senin (12/2).

Ditambahkan anggota komisi IX DPR itu, usai penetapan Zumi Zola, sebagai tersangka oleh lembaga anti rasuah, dirinya sering mendengar keluhan dari masyarakat Jambi. Banyak warga Jambi juga mengaku sedih atas nasib yang menimpa Zumi Zola.

“Banyak warga Jambi mengidolakan Zumi Zola, apalagi selama menjadi Bupati Tanja Timur, Zumi Zola, dikenal tegas dan tidak ada kesan “nakal”, “ ujarnya.

Meski demikian, legislator Senayan itu berharap, berharap KPK RI benar-benar mengusut tuntas kasus yang tengah disidik itu. Selain itu, kasus yang tengah menjerat Zumi Zola itu bisa menjadi bahan pembelajaran bagi siapapun pejabat daerah dan masyarakat.

"Tidak hanya bagi kalangan Pemerintah, agar benar-benar bersih. Tapi juga masyarakat, agar bisa menilai ke depan bisa lebih kritis lagi dalam memilih calon pemimpin," ujar Handayani. ( Bambang Subagio – Jakarta )

Baca Juga: Nasib Guru Non-PNS Terancam, Zola Akan Berjuang Mati-Matian

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya