Hasbi Anshory Bangga, Bank Jambi Kasih Bantuan Ambulan Gratis

| Editor: Wahyu Nugroho
Hasbi Anshory Bangga, Bank Jambi Kasih Bantuan Ambulan Gratis

Penulis : Bambang Subagio || Editor : M Asrori S



INFOJAMBI.COM - Anggota DPR RI, Hasbi Anshory, ikut merasakan bangga sekaligus memberikan apresiasi atas penyerahan ambulan gratis kepada Yayasan Tahan Kilang Desa Mersam, Kecamatan Mersam, Kabupaten Batanghari Jambi.

Kehadiran mobil ambulans yang diserahan Gubernur Jambi, H Fachrori Umar, di halaman Masjid di Desa Mersam, Rabu (20/1/2021) tersebut, kata Hasbi sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Mersam, terutama dalam pelayanan kesehatan masyarakat, di saat mendesak atau kondisi kritis.

"Sebagai putra asli Mersam, saya bangga, karena Bank Jambi memberikan kontribusinya berupa satu unit ambulan gratis kepada Yayasan Tahan Kilang," kata Hasbi Anshory, melalui keterangan tertulisnya, diterima Kamis (21/01/2021).

Hasbi menambahkan, kepedulian ini sangat berarti bagi masyarakat Desa Mersam. Terlebih di masa pandemi Covid-19.

"Adanya ambulan ini akan memudahkan mobilitas dan penanganan kesehatan masyarakat Desa Mersam," katanya.

Anggota Komisi I DPR ini, mengatakan, pihak Bank Jambi dimasa datang bisa memberikan bantuan ambulan kepada desa-desa lain di wilayah Kabupaten Batanghari.

"Bantuan melalui dana CSR tak musti sarana kesehatan berupa ambulan, bisa juga sarana pendidikan serta insfratruktur lainnya," kata wakil rakyat dari Fraksi Partai Nasdem itu.***

Baca Juga: Ruang Penyimpan Arsip Dokumen Pansus Angket Pelindo II DPR RI Terbakar

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya