Hasil Sidak Akan Jadi Pertimbangan SKP

| Editor: Doddi Irawan
Hasil Sidak Akan Jadi Pertimbangan SKP
Wabup Tanjabtim sidak



MUARASABAK — Meski hujan lebat mengguyur pusat perkantoran Pemkab Tanjabtim dan sekitarnya, inspeksi mendadak (sidak) pasca Idul Fitri 1438 H bagi PNS dan honorer tetap dilakukan.

Dipimpin oleh Wakil Bupati, H Robby Nahliyansyah, sidak dimulai dari gedung satu atap. Di gedung yang terdiri dari lima OPD ini, Wabup Robby pertama kali menuju ruang Dinas Koperasi UMKM.

Di Dinas Koperasi seluruh PNS dan honorer sejumlah 20 orang kedapatan terlambat tiga orang. Atas temuan ini, Wabup Robby memerintahkan atasan langsung yang bersangkutan memberi teguran tertulis.

Dalam arahannnya, Wabup Robby menegaskan, hasil sidak ini akan berkonsekwensi terhadap SKP atau Sasaran Kerja Pegawai bersangkutan. Ia memerintahkan para asisten dan atasan langsung menjadikan temuan sidak sebagai pertimbangan menandatangani SKP.

“Dari sejumlah OPD yang disidak, masih ada PNS dan honorer yang bandel,” kata Wabup Robby. (infojambi.com)

Laporan : Willy Bronson

 

Baca Juga: Nasib Guru Non-PNS Terancam, Zola Akan Berjuang Mati-Matian

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya