Helikopter Polri Super Bell 3001 Mendarat Darurat di Tamiai, Semua Penumpang Selamat

Helikopter Super Bell 3001 milik Polri, yang membawa Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, sudah ditemukan.

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Helikopter Polri Super Bell 3001 Mendarat Darurat di Tamiai, Semua Penumpang Selamat
Kombes Pol Mulia Prianto

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Helikopter Super Bell 3001 milik Polri, yang membawa Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, sudah ditemukan.

Helikopter yang berangkat dari Bandara Sultan Thaha, Kota Jambi, sekitar pukul 10.00 WIB, mendarat darurat di sebuah bukit, di Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kerinci.

Baca Juga: Security Hiburan Malam Rampas Identiitas Wartawan

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, membenarkan adanya kejadian itu. 

“Helikopter ditumpangi oleh Kapolda Jambi, mendarat darurat di sebuah bukit di Tamiai,” ujarnya.

Baca Juga: Hidup Makin Susah, Ibu Rumahtangga Jual Shabu

Menurut Mulia, Kapolda Jambi, Rusdi Hartono terbang ke Kerinci dalam rangka kunjungan kerja.

Di dalam helikopter tersebut ada Direktur Reskrimum Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira, Direktur Polairud Kombes Pol Michael Mumbunan, dan Koorspri Kompol A Yani serta ajudan kapolda.

Baca Juga: Polda Jambi Terima Penghargaan dari Kabaharkam

Mulia memastikan seluruh penumpang helikopter dalam keadaan selamat.

Tim SAR Polres Kerinci bersama helikopter Sinar Mas sudah menuju ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi para penumpang. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya