Ijan Pulang Rayo,  Saba Sanak Dulu Nan Dirantau Jo di Kampuang....

| Editor: Admin
Ijan Pulang Rayo,  Saba Sanak Dulu Nan Dirantau Jo di Kampuang....
Doni Monardo. (Ist)

PUBLISHER : PM





INFOJAMBI.COM - "Ijan pulang kampuang. Jan lai ado acara pulang basamo. Jadi basaba wak dulu," kata Doni Monardo dalam Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 bersama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat di Kota Painan, Kabupaten Pesisir Selatan, Kamis (15/4/2021).

Baca Juga: Doni Monardo Jenderal "Entrepreneurship"


Doni yang asli putra Lintau itu meminta warga Sumatera Barat yang dirantau "Jan pulang sanak dari rantau, jan memasokan diri baliak kampuang, cukuik lewat video call silaturahmi dengan keluarga" jelas mantan Danpaspanpres zaman Soesilo Bambang Yudhoyono ini.




Dijelaskan Doni, hal itu perlu dilakukan semata-mata untuk mencegah adanya ledakan angka penularan Covid-19 yang berpotensi terjadi akibat mobilitas penduduk pada hari libur nasional.

Baca Juga: Masih Terabaikan, Fasilitas Mudik Warga Kepulauan


Doni mengingatkan warga Sumbar agar belajar dari pengalaman tahun lalu ketika kasus Covid-19 mengalami kenaikan setelah adanya warga memaksakan diri tetap pulang kampung.


"Tahun lalu di Sumatera Barat sebelum lebaran, kasusnya relatif rendah sekali. Tetapi setelah lebaran kasusnya meningkat," ujarnya.

Baca Juga: Mayjen Doni Monardo Jadi Pangdam III/Siliwangi


Oleh karena itu, Doni mengajak masyarakat Sumatera Barat yang ada di perantauan agar mampu menahan diri tidak mudik dan memberi contoh kepada yang lainnya.


Data covid 19 di Sumatera barat, Jumat (16/4/2021). Positive 33727, Sembuh: 31538 dan Meninggal: 734 |||

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya