KOTAJAMBI — Grand final pemilihan Bujang dan Gadis Provinsi Jambi 2017, di salah satu hotel di Kota Jambi, Selasa (9/5) malam, sampai ke puncaknya. Imam Kurniawan dari Kota Jambi dan Nurul Fitri Sari dari Sungai Penuh terpilih sebagai pemenang.
Pemilihan Bujang dan Gadis ini bertujuan memajukan Provinsi Jambi di bidang kebudayaan dan pariwisata. Pemprov Jambi melalui dinas pariwisata dan kebudayaan terus mendorong potensi lokal. Bujang dan Gadis Jambi diharap dapat mempromosikan pariwisata dan kebudayaan Jambi.
Pemilihan Bujang - Gadis Jambi tahun ini diikuti 30 peserta, terdiri dari 15 bujang dan 15 gadis se-Provinsi Jambi. Seleksi dipilih sampai 7 Besar, hingga akhirnya memasuki babak grand final.
Bujang - Gadis Jambi 2017 dipilih berdasar penilaian Dewan Juri, termasuk Ketua Dekranasda Provinsi Jambi, Hj Sherrin Tharia dan Putri Indonesia asal Jambi. Salah satu penilaiannya, sejauhmana para wawasan peserta tahu tentang Jambi di berbagai bidang.
Gubernur Jambi, H Zumi Zola, mengungkapkan, pemilihan Bujang - Gadis ini memberi kesempatan generasi muda untuk mengembangkan bakat dan potensinya, terutama mencintai seni budaya dan pariwisata Jambi.
Zola berharap kedepanya acara ini bukan hanya seremonial, tapi harus lebih aktif dalam mengembangkan Provinsi Jambi dengan melibatkan Bujang - Gadis Jambi. (infojambi.com)
Laporan : Yudi Pramono
Baca Juga: Disbudpar Promosikan Jambi di Matta Fair Kuala Lumpur
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com