Ada TPS Ce-puluh di Pijoan… Ado-Ado Bae Caro Nak Menang…

| Editor: Doddi Irawan
Ada TPS Ce-puluh di Pijoan… Ado-Ado Bae Caro Nak Menang…


Penulis : Tim Liputan || Editor : Dodik

Baca Juga: R2 Kembali Serukan Tetap Kompak Pilkada 2020





TPS Ce-puluh di Pijoan (ist)




INFOJAMBI.COM - Di TPS 10 Desa Pijoan, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, diduga ada pengarahan pemilih ke salah satu paslon, pada PSU Pilgub Jambi, Kamis (27/5/2021).





Pengarahan itu terkesan diarahkan ke paslon 01, Cek Endra (CE) - Ratu Munawaroh (Ratu).

Baca Juga: Dilirik Banyak Kandidat, Perindo Jambi Buka Pendaftaran Penjaringan





Temuan Ketua Tim Relawan Supik Gendis Haris-Sani, Dahlia, pada spanduk TPS itu tertulis keterangan di bawah angka 10. Tulisannya "cepuluh". Semestinya kalau keterangan angka harus ditulis "sepuluh".





"Ce-puluh dengan sepuluh itu jauh bedanya. Ini terkesan mengajak pemilih memilih paslon 01, CE atau Cek Endra. Kami menduga ada kesengajaan di sini," ungkap Dahlia kepada media.

Baca Juga: Bupati Safrial Apresiasi KPU





Ia protes berat atas temuan tersebut. Mestinya kejadian ini tidak ada di TPS, apalagi semua sudah komitmen tidak ada unsur mengajak orang untuk memilih selama PSU di TPS berlangsung.





"Ini mesti diproses. Masa se-puluh ditulis ce-puluh, CE itu kan kode untuk Cek Endra," tutupnya.





"Unsur kesengajaannya jelas. Pantauan kami di TPS lain, yang ada cuma angka, tidak ada keterangan huruf di bawah angka. Kami pantau terus hasil PSU di TPS 10 Pijoan ini," tegasnya.





Sementara, pantauan media di TPS 10 Desa Pijoan, lokasi temuan spanduk bertuliskan "cepuluh" itu, memang benar adanya. Media mendokumentasikan spanduk yang akhirnya diperbaiki tersebut. ***


BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Bupati Safrial Apresiasi KPU

Tanjung Jabung Barat

Berita Terkait

Berita Lainnya