Presiden Prabowo juga berpesan kepada pemerintah daerah untuk pengadaan mengutamakan dalam daerah sendiri. Misalnya beras, cabai, sayur-sayuran, telur dan daging.
“Alokasi anggaran diusahakan berputar, baik dalam provinsi maupun kabupaten dan kota,” katanya.
Baca Juga: Haris - Khafid Semarakkan Puncak HKN ke-52
Menindaklanjuti arahan Presiden Prabowo, Gubernur Jambi mengajak seluruh pemerintah daerah berkolaborasi dan bersinergi mengelola anggaran dengan baik, disiplin, teliti, efisien dan efektif.
“Ini instrumen kebijakan guna melindungi masyarakat, menjaga stabilitas, dan mendorong pertumbuhan ekonomi, dengan tetap menjaga pengelolaan fiskal yang sehat dan berkelanjutan,” jelas Haris. ***
Baca Juga: Pemprov Diminta Cepat Perbaiki Jalan Putus Depan Kodim
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com